10 Pakan Tambahan Extra Fooding Murai Batu Terbaik Agar Cepat Gacor

Burungnya.com – Pakan extra fooding Murai Batu memiliki manfaat dan kandungan yang beraneka ragam. Ada yang bergizi, ada pula pakan yang justru membahayakan kesehatan Murai Batu.

Hal ini membuat sebagian kicau mania takut. Mereka takut kalau pakan yang diberikan ke Murai Batu ternyata tidak bagus dan malah membuat burung peliharaannya sakit.

Untuk mengatasi kekhawatiran mereka, kami akan membagikan informasi tentang pakan tambahan atau Extra Fooding (EF) terbaik untuk Murai Batu, lengkap dengan manfaat dan kandungan di dalamnya.

Dengan begitu, kicau mania di seluruh nusantara menjadi tahu, mana EF yang baik dan EF yang kurang baik untuk pakan Murai Batu.

Dalam hal ini, info yang kami dapatkan berasal dari para master di grup Murai Batu Indonesia dan beberapa sumber tepercaya lainnya. Mereka semuanya sudah berpengalaman dalam hal merawat Murai Batu. Sehingga, bisa dipastikan daftar pakan Extra Fooding Murai Batu ini benar-benar baik untuk jenis burung Murai Batu.

Baca juga: Penangkaran Murai Batu Ekor Terpanjang di Dunia Ternyata Ada di Indonesia

Daftar pakan tambahan atau Extra Fooding Murai Batu Terbaik

1. Jangkrik

Jangkrik Extra Fooding Murai Batu (terro.com)
Jangkrik Extra Fooding Murai Batu (terro.com)

Jangkrik mempunyai manfaat yang sangat banyak di antaranya untuk memacu stamina dan mengatur pola ritme birahi Murai Batu. Selain itu, jangkrik juga memiliki senyawa kimia seperti asam amino yang dibutuhkan untuk proses pembentukan sel.

Pemberian jangkrik untuk makanan extra fooding Murai Batu dapat diberikan setiap hari dengan jumlah tertentu atau diselingi dengan menu makanan lainnya.

Di samping itu, pemberian jangkrik dapat diberikan dengan dua cara yakni pertama, jangkrik diberikan secara utuh dan diletakkan di tempat makanannya. Cara kedua, lepas kedua kaki pada bagian belakang jangkrik terlebih dahulu, kemudian berikan kepada burung Murai Batu.

Alasan dilepasnya kaki jangkrik adalah untuk memudahkan burung Murai Batu mencernanya tanpa harus takut terluka akibat kaki jangkrik yang tajam.

Pakan Jangkrik sendiri bisa diberikan untuk burung Murai Batu dalam keadaan hidup, tepung kering, maupun jangkrik beku.

Baca juga: Masukkan Kulkas! Solusi Alternatif Menyimpan Jangkrik Agar Tahan Lama, Begini Caranya

2. Kroto

Kroto (bibitkroto99.blogspot.co.id)
Kroto (bibitkroto99.blogspot.co.id)

Kroto bermanfaat untuk menjaga stamina burung Murai Batu dan termasuk jenis makanan yang lunak serta mudah dicerna.

Pemberian kroto yang rutin sangat baik untuk menjaga kadar suhu panas dari burung Murai Batu yang secara tidak langsung berguna dalam meningkatkan birahi yang mana biasanya terdapat pada manfaat dari ulat Kandang.

Manfaat Kroto untuk Extra Fooding Murai Batu

  • Kroto dapat menjaga kondisi kesehatan burung Murai Batu agar tetap bugar, fit, dan rajin bunyi
  • Kroto sangat baik untuk burung Murai Batu yang masih muda atau trotolan. Sebab, kroto bisa meningkatkan perkembangan otak dan menjadikan burung lebih mudah dalam merekam suara-suara burung masteran
  • Kroto bermanfaat pula untuk mengatasi masalah burung Murai Batu yang sudah dewasa, terutama burung yang sedang macet bunyi, stres, dan lesu

3. Ulat Kandang

Ulat kandang (pelangi-bf.com)
Ulat kandang (pelangi-bf.com)

Ulat Kandang memiliki kandungan nutrisi yang kurang lebih sama dengan ulat Hong Kong. Manfaat pemberian ulat Kandang pada Murai Batu tidak akan mengakibatkan burung Murai Batu kegemukan.

Hal tersebut menjadikan ulat Kandang relatif lebih aman untuk mengontrol diet Murai Batu. Tak hanya ulat Kandang, kegemukan juga bisa dikendalikan dengan pola perawatan pemberian asupan gizi lainnya dan faktor latihan yang tepat.

Baca juga: Pakan Kroto dan Ulat Kandang, Lebih Bagus Mana?

4. Ulat Hong Kong

Ulat Hong Kong (nirwana-nusantara.blogspot.co.id)
Ulat Hong Kong (nirwana-nusantara.blogspot.co.id)

Ulat Hong Kong memiliki kandungan lemak lebih tinggi daripada kandungan proteinnya. Pemberian ulat Hong Kong untuk extra fooding Murai Batu lebih baik dalam keadaan mati atau bisa dengan cara direbus.

Adapun manfaat ulat Hong Kong yang terlihat yaitu meningkatkan daya fighter Murai Batu yang tentu harus ditunjang dengan faktor Extra Fooding lain dan pola perawatan yang tepat pula.

5. Cacing

Cacing tanah (tipsehatcantikalami.com)
Cacing tanah (tipsehatcantikalami.com)

Cacing mempunyai kandungan protein yang cukup tinggi. Dari hasil penelitian, kandungan protein pada cacing cukup tinggi yakni sekitar 72 persen, sehingga sangat baik untuk Murai Batu. Nah, protein tersebut dapat dikategorikan sebagai protein murni.

Selain kandungan proteinnya yang tinggi cacing juga memiliki kandungan susunan asam amino yang sangat penting bagi Murai Batu.

Manfaat cacing untuk Murai Batu:

  • Mengoptimalkan sistem metabolisme Murai Batu
  • Meningkatkan kekebalan tubuh Murai Batu
  • Menstabilkan birahi Murai Batu
  • Melancarkan produksi telur dan mencegah kemandulan Murai Batu
  • Membantu proses pertumbuhan Murai Batu
  • Mengilapkan bulu Murai Batu

6. Larva tawon atau lebah

Larva tawon lebah (sonofmountmalang.wordpress.com)
Larva tawon lebah (sonofmountmalang.wordpress.com)

Larva tawon mengandung beberapa manfaat sebagai berikut:

  • Mencegah Murai Batu terkena virus
  • Meningkatkan kemampuan sistem kekebalan tubuh Murai Batu
  • Menjadikan memori dan sistem saraf bekerja lebih oftimal
  • Merangsang nafsu makan Murai Batu
  • Meningkatkan massa otot dan energi Murai Batu
  • Mempercepat perkembangan Murai Batu bakalan, anakan, hingga
  • Murai Batu yang sedang mabung

7. Ikan Guppy

Ikan Guppy (jualguppy.com)
Ikan Guppy (jualguppy.com)

Ikan Guppy memiliki kandungan yang baik untuk extra fooding Murai Batu seperti:

  • Omega 3 untuk mengoptimalkan fungsi syaraf dan penglihatan pada burung Murai Batu
  • Asam amino taurin untuk merangsang pertumbuhan sel otak Murai Batu
  • Vitamin A untuk mencegah penyakit mata pada Murai Batu
  • Vitamin D untuk mendukung proses pertumbuhan dan kekuatan tulang pada burung Murai Batu
  • Vitamin B6 untuk membantu metabolisme asam amino dan lemak serta kerusakan syaraf pada Murai Batu
  • Vitamin B12 untuk membantu proses pembentukan sel darah merah, metabolisme lemak, dan melindungi kerusakan syaraf pada Murai Batu
  • Selenium untuk membantu metabolisme tubuh dan sebagian anti oksidan

8. Serangga kecil

Belalang (fahyuatar.wordpress.com)
Belalang (fahyuatar.wordpress.com)

Serangga kecil memiliki kandungan protein yang kurang lebih sama dengan kroto. Kandungan nutrisi pada serangga kecil sangat penting dan diperlukan untuk pertumbuhan burung Murai Batu.

Serangga kecil jenis apa yang cocok diberikan pada Murai Batu? Serangga kecil yang baik untuk Murai Batu di antaranya jangkrik, belalang hijau, dan orong-orong.

Namun, sebelum memberikan pakan serangga kecil kepada Murai Batu, sebaiknya buang dulu bagian kepala, kaki, dan bulunya. Sebab, bagian-bagian tubuh tersebut akan membuat Murai Batu sulit mencernanya.

Baca juga: 6 Cara Memilih Walang Kecek yang Bagus untuk Masteran Burung Cepat Gacor

9. Telur rebus

Telur rebus (dagelan.co)
Telur rebus (dagelan.co)

Telur rebus dapat diberikan ke Murai Batu dalam tiga cara, yakni memberikan bagia putih telur dan kuning telur, memberikan hanya bagian putih telurnya saja, dan menyuntikkan kuning telur ke tubuh jangkrik, lalu diberikan kepada burung Murai Batu.

Telur untuk Extra Fooding Murai Batu

Telur yang bisa digunakan untuk Murai Batu adalah telur ayam, telur itik atau bebek, dan telur puyuh.

Nah, untuk pemberian telur rebus, bisa dilakukan secara bertahap. Maksudnya, telur rebus dicampur dulu dengan Extra Fooding lainnya. Sebagai contoh, telur rebus dicampur dengan kroto.

Anda bisa menggunakan perbandingan 1 : 3. Jadi, 25 persen telur rebus, dan 75 persen kroto. Setelah Murai Batu terbiasa, ganti takarannya menjadi 3 : 1 dan berlanjut ke telur rebus seutuhnya.

Selain dicampur dengan kroto, telur rebus juga bisa dikombinasikan dengan jangkrik dan ulat Hong Kong, seperti yang dikutip dari Omkicau.com.

Pemberian telur dengan jangkrik bisa dilakukan dengan cara disuntikkan ke tubuh jangkrik. Caranya, kuning telur yang masih mentah (belum direbus) disuntikkan atau dispet ke tubuh jangkrik.

Jumlah jangkrik yang dispet cukup 2–3 ekor saja. Misalnya, burung Murai Batu Anda terbiasa diberi jangkrik dengan porsi 5 ekor, maka cukup 2–3 ekor jangkrik saja yang dispet kuning telur pada pagi hari.

Teknik pengambilan kuning telur bebas, boleh dipecah dan isinya dimasukkan dalam cawan kecil, lalu dipisahkan antara kuning dan putih telur. Selanjutnya, kuning telur disedot dengan spet, dan disuntikkan ke tubuh jangkrik.

Kandungan pada telur sangat baik untuk Murai Batu, di antaranya kandungan protein yang tinggi, sekitar 15-19 %, tergantung jenis telurnya. Selain itu, putih telur juga mengandung vitamin yang cukup lengkap (A, D, E, K, B2, B5, B9, dan B12), asam amino yang bagus untuk pembentukan hormon dan pertumbuhan bulu-bulu Murai Batu.

10. Udang kecil

Udang kecil (carigold.com)
Udang kecil (carigold.com)

Udang kecil mempunyai banyak kandungan yang sangat bermanfaat untuk Murai Batu, seperti kandungan energi sebesar 81 kilokalori, protein 16,2 gram, karbohidrat 0,7 gram, lemak 1,2 gram, kalsium 757 miligram, fosfor 292 miligram, dan zat besi 2 miligram.

Selain itu di dalam Rebon Udang Kecil Segar juga terkandung vitamin A sebanyak 60 IU, vitamin B1 0,04 miligram dan vitamin C 0 miligram. Jumlah kandungan ini diambil dari 100 gram udang kecil.

Pemberian udang kecil untuk extra fooding Murai Batu tidak boleh setiap hari karena sifatnya panas. Sebaiknya, udang kecil diberikan cukup 1 ekor sebelum lomba, yaitu H-2 sampai H-1 lomba. Cara pemberian, udang kecil dikupas dulu kulitnya, lalu diberikan ke Murai Batu.

Udang kecil bisa dijadikan alternatif untuk pengganti ulat Hong Kong dan kelabang. Burung Murai Batu yang diberi udang kecil biasanya tingkat birahinya akan langsung meningkat.

Kesimpulan

Demikian beberapa pakan tambahan atau Extra Fooding (EF) untuk burung Murai Batu agar cepat gacor. Jika Anda memiliki referensi pakan tambahan lainnya, silakan ditambahkan melalui kolom komentar.

Semoga info Extra Fooding Murai Batu ini bermanfaat dan membuat burung kicau Anda lebih gacor.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Comment