Burung Kenari Patah Kaki (youtube.com)Burung Kenari Patah Kaki (youtube.com)

Burungnya.com – Burung yang patah kaki seperti hidup segan mati tak mau. Bagaimana tidak, kondisi burung sudah tak sempurna lagi. Burung jadi sulit berdiri, sulit bertengger di tangkringan, dan kehilangan keseimbangan.

Kalau dibiarkan begini terus, burung akan stres dan macet bunyi. Kaki burung yang patah juga akan bertambah parah dan bisa saja membusuk.

Penyebab Burung Patah Kaki

Apa yang menyebabkan burung patah kaki? Ternyata cukup banyak penyebabnya, di antaranya sebagai berikut.

  • Burung terjatuh dari tangkringan.
  • Kaki burung patah karena terjepit pintu sangkar atau bagian alas sangkar.
  • Burung diserang hewan lain.
  • Tikus menggigit kaki burung sampai patah.
  • Saling bertarung dengan burung lain di dalam kandang koloni.
  • Salah dalam perawatan sehari-hari.
  • Kaki tidak sengaja terkilir saat memegang burung.
  • Bagian kaki burung bengkok sejak lahir.
  • Jeruji sangkar yang tidak beraturan.
  • Alas sangkar tempat kotoran tidak rata.

Baca juga: 7 Penyebab Burung sering Mengangkat Kaki dan Cara Mengatasinya

Cara Menyembuhkan Kaki Burung Patah Sesuai Jenisnya

Nah, untuk menangani kaki burung patah, sebaiknya disesuaikan berdasarkan jenisnya. Ada tiga jenis patah kaki pada burung, di antaranya sebagai berikut.

1. Kaki Burung Patah Jenis Tibiotarsus

Bagi yang belum tahu, tibiotarsus adalah jenis patah kaki yang banyak dialami oleh anakan burung. Untuk mengobati patah kaki tibiotrasus, Anda dapat menggantikan kaki burung yang patah dengan cetakan kaki buatan.

Dengan cetakan kaki dapat membantu burung tetap bisa bergerak dengan bebas. Cetakan kaki ini bisa dibuat sendiri dengan memanfaatkan kotak kardus bekas, kertas karton bekas, dan bahan bekas lainnya.

2. Patah Kaki Burung Jenis Tarsometatarsus

Jenis patahan kaki tarsometatarsus letaknya berada di bawah tibotarsus. Patah kaki burung pada bagian ini biasanya lebih parah dan membutuhkan alat cetakan kaki yang lebih kuat. Pasalnya, burung pasti akan kesulitan dalam berdiri secara seimbang.

Untuk menyembuhkan dan menangani bagian tarsometatarsus, Anda bisa menggunakan pipa atau bahan yang lebih kuat untuk menggantikan beban tumpuan tubuh burung.

3. Jari Kaki Belakang Burung Bengkok

Patah kaki lainnya adalah jari belakang burung bengkok. Mengapa jari kaki burung bagian belakang bisa bengkok? Ternyata ini disebabkan oleh beberapa faktor di antaranya seperti jeruji kandang yang tidak beraturan, alas sangkar yang tidak merata, dan lain-lain.

Burung yang jari kaki belakangnya bengkok pasti sulit mencengkeram pangkringan. Hal ini membuatnya selalu berada di bawah sangkar. Kemungkinan burung bisa stres karena tidak bisa bertengger di tangkringan.

Untuk mengobatinya, Anda dapat mengurutnya secara pelan menggunakan minyak tawon. Kemudian dibungkus dengan plester agar jari kaki burung tidak bengkok lagi.

Baca juga: 4 Masalah saat Kaki Burung Dipasangi Ring Lengkap dengan Solusinya

Cara Menyambung Kaki Burung yang Patah dengan Minyak Tawon

Minyak tawon bermanfaat untuk mengobati berbagai luka akibat serangga dan membantu menyembuhkan tulang yang terkilir. Tak disangka, ternyata minyak tawon juga bisa digunakan untuk menyambung kaki burung patah.

Langkah-langkah dalam menyambung kaki burung cukup mudah, tapi tetap harus berhati-hati karena tulang burung begitu kecil.

  1. Kaki burung yang patah dibungkus dengan tisu atau kertas.
  2. Tetesi tisu dengan minyak tawon sampai basah.
  3. Pijat-pijat bagian kaki yang patah, tapi sebentar saja dan jangan terlalu keras.
  4. Jepit kaki tadi dengan 2 lidi yang sudah dihaluskan atau batang bambu kecil. Jika bahannya terlalu keras, Anda dapat menggantinya dengan bahan yang lebih lunak.
  5. Luruskan kakinya, kemudian direkatkan dengan plester.
  6. Tunggu sampai 2 minggu, dan lihat hasilnya.
  7. Semoga kaki burung yang patah bisa menyambung lagi dan berfungsi normal.

Cara penyambungan kaki burung ini sudah dipraktekkan pada Kenari dan terbukti berhasil. Kaki burung Kenari yang patah dapat kembali normal. Walau pada awalnya kaki burung Kenari masih belum bisa mencengkram dengan kuat, tapi pada akhirnya kembali normal.

Sebagai contoh, Anda dapat melihat video proses penyambungan kaki burung Puyuh yang patah berikut.

Demikian cara menangani dan menyambung kaki burung patah menggunakan minyak tawon. Semoga dengan bantuan sederhana ini kaki burung Anda bisa sembuh dan kembali pulih seperti sediakala.

Baca juga: Lovebird Unik Mata dan Kaki Warna Biru, Harganya Puluhan Juta

Setelah diobati atau pada saat kondisi kaki setelah disambung, sebaiknya burung diusahakan untuk tidak banyak bergerak. Minimal burung tidak mematuk bagian kaki yang patah. Hal ini untuk mempercepat proses penyembuhan.

Apabila Anda pernah mengalami pengalaman burung yang patah kaki, silakan berbagi di kolom komentar Burungnya.com. Terima kasih.

Leave a Reply