Perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal (Burungnya.com)Perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal (Burungnya.com)

Burungnya.com – Banyak orang yang masih bingung dengan perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal. Kalau dilihat sekilas dari fisik memang keduanya tampak sama. Tapi sebenarnya Bangkok dan Lokal berbeda.

Bagi Kung Mania, tentu lumayan mudah membedakan mana Perkutut Bangkok dan Perkutut Lokal. Soalnya, dari sisi suara dan ukuran tubuh sudah beda.

Anda nanti bila sudah memelihara keduanya akan tahu dan mudah membedakannya. Kalau cuma dilihat satu persatu, mungkin agak sulit. Jadi, lebih mudah kalau Anda menyandingkan dua burung sekaligus.

Dengan begitu, perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal akan kelihatan. Anda pasti nanti bisa membedakan Perkutut Bangkok vs Perkutut Lokal.

Baca juga: 17 Cara Membedakan Ciri Fisik Perkutut Lokal dan Perkutut Bangkok

Perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal

Perkutut Bangkok

Perkutut Bangkok (tokopedia.com)
Perkutut Bangkok (tokopedia.com)

1. Ukuran Tubuh

Jika diamati dengan saksama ternyata tubuh Perkutut Bangkok lebih besar dari Lokal.

2. Kepala

Ukuran kepala Perkutut ini juga besar. Soalnya Perkutut Lokal kepalanya kecil.

3. Leher

Pada bagian leher Bangkok biasanya lebih panjang.

4. Kacamata

Lingkar kacamata burung Bangkok lebih besar dari Lokal, tapi warna pucat.

5. Warna

Rata-rata warna Perkutut Bangkok lebih cerah dari Lokal.

6. Warna Kaki

Untuk warna kaki burung Bangkok mayoritas merah keunguan.

7. Ukuran Kaki

Sementara untuk ukuran kaki Bangkok lebih panjang dari Lokal.

8. Ekor

Perkutut Bangkok memiliki ekor pendek dan ujung rata atau istilah Jawanya papak.

9. Suara

Sudah pasti suara Perkutut Bangkok besar, ngebass, dan tebal. Irama suara jelas dan harmonis. Sedangkan ujung suaranya panjang dan dlosor ke bawah.

10. Asal

Burung Perkutut Bangkok berasal dari penangkaran atau peternak dan biasanya diberi ring tanda pengenal.

Itu tadi ciri Perkutut Bangkok mulai dari kepala sampai kaki. Perkutut Bangkok mempunyai fisik yang besar tapi ekor pendek. Yang paling mudah adalah mendengarkan suaranya. Kalau suaranya besar, berarti Perkutut Bangkok.

Baca juga: 10 Tips Memilih Burung Perkutut Bangkok yang Bagus

Perkutut Lokal

Perkutut Lokal (Burungnya.com)
Perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal (Burungnya.com)

1. Ukuran Tubuh

Tahukah Anda, tubuh Perkutut Lokal lebih kecil dari Perkutut Bangkok. Mungkin karena makanan burung Lokal alami dan apa adanya. Sedangkan Perkutut Bangkok diberikan nutrisi yang seimbang dan tambahan vitamin.

2. Kepala

Ukuran kepala Perkutut Lokal kecil dan agak membulat lonjong sedikit.

3. Leher

Pada bagian leher terlihat pendek. Berbeda dengan satunya yang lehernya panjang.

4. Warna Kaki

Khusus Perkutut Lokal warna kaki biasanya ungu merah kehitaman.

5. Ukuran Kaki

Kalau ukuran kaki burung lokal rata-rata pendek.

6. Ekor

Perkutut Lokal memiliki ekor yang cukup panjang dengan ujung lancip.

7. Warna Bulu

Sebagian besar warna bulu Perkutut Lokal abu kecokelatan. Namun, rata-rata memang lebih didominasi warna cokelat.

8. Suara

Perkutut Lokal suaranya pelan dan tipis. Pada bagian suara kung terdengar patah tapi iramanya cepat.

9. Kacamata

Bagian kacamata Perkutut Lokal agak tipis dan memudar.

10. Asal

Burung Perkutut Lokal kebanyakan tangkapan dari alam atau hutan.

Baca juga: 13 Ciri Perkutut Lokal yang Bagus Dipelihara

Kesimpulan

Bagaimana sudah tahu perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal? Sedikit banyak Anda pasti sudah mengetahui perbedaannya. Sekarang tinggal melatih kejelian saja saat melihat keduanya secara langsung.

Kami beri tips untuk mengetahui perbedaan Perkutut Bangkok dan Lokal dengan sangat mudah.

  • Pertama, dengarkan suaranya, kalau besar berarti Bangkok.
  • Kedua, lihat ukuran ekornya, kalau pendek tumpul berarti Bangkok.
  • Ketiga, perhatikan kakinya ada ring atau tidak, kalau ada berarti Bangkok.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow berita terbaru kami di Google News. Terima kasih.

Leave a Reply