Lovebird ngetik dan mompa tidak mau ngekek (tipsburung.com)Lovebird ngetik dan mompa tidak mau ngekek (tipsburung.com)

Burungnya.com – Banyak kasus Lovebird tidak mau ngekek di lomba atau gantangan. Biasanya Lovebird hanya ngetik dan mompa-mompa. Kalaupun Lovebird mau ngekek, biasanya cuma sesekali saja.

Pertanyaannya, mengapa Lovebird hanya ngetik dan mompa saat dibawa ke lomba? Apa yang salah dengan Lovebird tersebut?

Penyebab Lovebird hanya ngetik dan mompa-mompa

Dalam hal ini, ada berbagai macam masalah yang menyebabkan Lovebird tidak mau ngekek dan hanya ngetik saja di lapangan, salah satunya adalah kurangnya asupan multivitamin.

Saat Lovebird ikut lomba, ada kemungkinan Lovebird dalam keadaan kurang fit. Penyebabnya bervariasi, mulai dari jarang diberi vitamin, jarang dikasih extra fooding, hingga makanan yang kurang bergizi dan bernutrisi.

Ya, karena banyak kicau mania merasa sudah cukup diberi milet putih, maka Lovebird miliknya tidak diberi tambahan makanan bergizi. Bahkan, ada yang tidak pernah diberi multivitamin sama sekali.

Kalau sudah sudah demikian, sebenarnya wajar jika Lovebird Anda tidak mampu ngekek di lapangan dan hanya mompa saja.

Baca juga: 8 Cara Mengatasi Lovebird Telat Ngekek di Lapangan Ala Om Sigit WMP

Selain masalah asupan makanan, Lovebird hanya ngetik di lomba disebabkan oleh over birahi. Lovebird yang sedang over birahi biasanya tidak mau ngekek dan hanya mompa-mompa sambil berputar-putar di jeruji saja.

Tak hanya itu, Lovebird yang kegemukan dan stres juga tidak mau ngekek. Faktor lainnya biasanya karena Lovebird sedang mabung, kurang fighter, dan kurang prospek atau bukan berasal dari trah jawara.

Cara mengamati Lovebird kurang nutrisi dan over birahi

Lovebird tidak mau ngekek di lapangan (youtube.com)
Lovebird tidak mau ngekek di lapangan (youtube.com)

Tidak semua orang mengetahui burungnya sedang over birahi dan kurang nutrisi atau tidak. Mayoritas dari mereka hanya melihat hasil tanpa mencari tahu penyebabnya.

Mereka hanya melihat Lovebird tidak mau ngekek dan hanya lompat-lompat saja selama lomba. Mereka tidak mengamati perawatan yang diberikan ke Lovebird, apakah sudah maksimal atau belum.

Untuk itu, Anda harus tahu ciri-ciri Lovebird sedang kurang fit saat lomba. Biasanya Lovebird yang kurang fit hanya ngetik dan mompa sambil loncat-loncat tanpa menyerang lawan mainnya.

Sementara, jika Lovebird Anda menyerang lawan dan mengejar lawan pada saat lomba, itu berarti Lovebird sedang over birahi.

Baca juga: 3 Tingkatan Lovebird Birahi Lengkap dengan Ciri dan Cara Mengatasinya

Untuk mengatasinya, pertama Lovebird yang kurang fit diberi asupan pakan yang bernutrisi dan diberi multivitamin serta extra fooding (EF).

Sedangkan, untuk burung Lovebird over birahi bisa langsung disemprot bagian dadanya dan tangkringannya. Lalu, Lovebird diangin-anginkan sebentar dan ikutkan lomba lagi di sesi berikutnya.

Cara mengatasi Lovebird hanya ngetik dan mompa di lomba

  1. Pemberian pakan bernutrisi.
  2. Lovebird diberi multivitamin.
  3. Pakan extra fooding ditingkatkan.
  4. Setting birahi Lovebird.
  5. Penjemuran dikurangi.
  6. Lovebird dimandikan sewajarnya.
  7. Mengenal suasana hati Lovebird.

Tak hanya pengaturan birahi, Lovebird ngetik dan mompa di lomba juga bisa diatasi dengan mandi malam sebelum hari H lomba. Selain itu, Anda juga harus mengurangi durasi penjemuran.

Lebih baik, Lovebird sering dimandikan tapi sesuai dengan keinginan Lovebird. Maksudnya, biar Lovebird yang memilih sendiri, mau dimandikan pagi hari, sore hari, atau malam hari.

Kalau sudah mandi rutin, pemberian multivitamin dan extra fooding harus ditingkatkan. Untuk multivitamin sudah banyak tersedia di kios-kios burung. Sementara, EF bisa menggunakan jagung muda atau sayuran lainnya. Kalau bisa pemberian extra fooding Lovebird dilakukan seminggu sekali biar maksimal perawatannya.

Baca juga: Inilah Menu Makanan dan Suplemen Lovebird Terbaik biar Ngekek Panjang

Jika semua perawatan sudah dijalani, tapi Lovebird tetap tidak mau ngekek, kemungkinan mood atau suasana hati Lovebird sedang kurang baik.

Seperti halnya manusia, jika dia tidak mau ikut lomba nyanyi, walau sudah dipaksa sekeras apapun, dia tetap tidak akan bernyanyi.

Sama seperti burung Lovebird, kalau suasana hatinya sedang tidak baik, mungkin stres atau dapat gangguan dari hewan lain, pasti Lovebird tidak mau ngekek di lapangan. Lovebird hanya mau ngetik dan lompat-lompat di gantangan untuk menyenangkan pemiliknya.

Untuk mengetahui Lovebird sedang mood ikut lomba atau tidak, bisa dengan cara ditrek sebentar. Jika Lovebird langsung gacor dan fighter, berarti dia sudah siap lomba.

Sesampainya di tempat lomba, Lovebird diberi pakan kesukaannya. Kemudian, terapkan setting lomba Lovebird, seperti buka kerodong, diangin-anginkan, jemur sebentar (jika setingannya terbiasa jemur), dan berikan settingan rahasia masing-masing.

Apabila Lovebird langsung narik-narik dan menyambut lawan, kemungkinan Lovebird Anda sudah siap dilombakan dan mempunyai mood yang baik. Kalau sudah demikian, langsung beli tiket lomba dan berdoa agar menang.

Demikian cara mengatasi Lovebird hanya ngetik di lomba dan tidak mau ngekek di lapangan. Intinya adalah memahami karakter Lovebird terlebih dahulu serta mengamati kondisi Lovebird sedang fit atau tidak. Jika semua sudah sempurna, Lovebird pasti mau ngekek panjang, konslet, dan fighter di lapangan.

Semoga artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa like dan share ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

Leave a Reply