Cara Melindungi Sangkar dari Semut (cakrawala.co)Cara Melindungi Sangkar dari Semut (cakrawala.co)

Burungnya.com – Sangkar dan pakan burung selalu menjadi incaran semut-semut nakal. Sebab, semut termasuk hewan pemakan segala. Walau semut suka sekali makan gula atau makanan manis, tapi kalau ada pakan burung, semut juga akan memakannya.

Mengapa semut sangat menyukai sangkar dan pakan burung? Ini karena di dalam makanan burung terdapat kandungan madu atau sejenisnya. Sehingga, semut akan ikut memakan pakan yang disediakan untuk burung.

Lantas, bagaimana cara mengatasi semut yang mengganggu burung di dalam sangkar? Tenang, kami akan memberikan beberapa tipsnya. Dengan begitu, sangkar burung Anda tidak akan didatangi semut lagi.

Cara Melindungi Sangkar dan Pakan Burung dari Semut

1. Jaga Kebersihan Sangkar

Agar semut tidak datang, Anda harus rajin membersihkan sangkar burung. Setiap pagi, kotoran burung dibersihkan, sekaligus mencuci sangkar. Pastikan tidak ada kotoran burung yang menempel di kandang.

2. Rutin Ganti Pakan dan Minum

Pakan dan minum burung harus diganti rutin setiap hari. Pasalnya, makanan dan minuman burung terkadang mengandung gula, sehingga semut sangat suka. Apalagi kalau pakan dan minumannya berceceran, tentu akan menarik minat semut untuk datang beramai-ramai.

3. Bersihkan Sisa Pakan Minum yang Mengandung Gula

Kalau Anda baru saja memberikan pakan minum yang mengandung gula, maka Anda harus segera membersihkan sisanya atau pakan minum yang berceceran. Air gula biasanya diberikan untuk burung Kolibri. Buah-buahan yang manis juga harus dibersihkan sisanya.

Cara MelindungiAc Sangkar Burung dari Semut (bantenhits.com)
Cara MelindungiAc Sangkar Burung dari Semut (bantenhits.com)

4. Jemur Sangkar di Bawah Sinar Matahari

Jika Anda mempunyai dua kandang, maka kandang satunya dicuci bersih dengan sabun, terus dijemur di bawah sinar matahari. Penjemuran dilakukan cukup lama dan sinar matahari yang sedang terik. Tujuannya agar semut yang tadinya merayap di sangkar segera pergi dan tidak datang kembali.

5. Bagian Atap Diberi Kapur Anti Semut

Biasanya sangkar burung digantung di atap-atap rumah. Nah, gantungan yang menempel di atap dilingkari saja dengan kapur anti semut. Dengan begitu, semut tidak akan bisa menyentuh sangkar sama sekali.

6. Diberi Lem Tikus

Area sekitar gantungan sangkar bisa diberi sedikit lem tikus. Tekstur lem tikus selalu basah dan tidak mengering. Semut-semut yang melewatinya akan menempel di lem tikus. Begitu juga hewan predator lain, seperti tikus, ular, lalat, dan semut.

7. Gantungan Sangkar Diberi Stempet

Bagian gantungan sangkar burung tertentu terkadang memiliki cepuk kecil tempat menaruh stempet atau pelumas. Tekstur stempet mirip dengan lem tikus. Dengan begitu, tubuh semut akan menempel di stempet dan tidak bisa mengambil makanan burung lagi.

8. Selalu Perhatikan Tingkah Burung

Biasanya burung akan merasa terganggu karena digigit semut. Oleh karena itu, bila burung terlihat aneh, segera mandikan burung sampai basah kuyup. Harapannya agar semut-semut yang menempel di tubuh burung segera berjatuhan. Setelah itu, burung dijemur di bawah sinar matahari sampai bulu mengering.

9. Ganti Pakan yang Sudah Dimakan Semut

Begitu terlihat banyak semut memakan pakan burung, segera ganti pakannya dan cuci bersih wadah pakan tersebut. Sekalian cuci sangkar agar semut-semut lain yang berada di sangkar segera pergi dan tidak mengganggu lagi.

10. Sangkar Besi Bisa Disemprot Air Panas

Kalau burung-burung Anda menggunakan sangkar besi, Anda bisa menyemprotnya dengan air panas. Jika tidak mau repot, langsung saja bersihkan sangkar dengan mengguyurnya dengan air panas.

Baca juga:

Kesimpulan

Demikian beberapa tips melindungi sangkar dan pakan burung dari semut. Walau ukuran semut sangat kecil, tapi gigitannya bisa melukai burung kesayangan. Daripada burung Anda menderita, lebih baik amankan sangkar dan pakan dari gangguan semut.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply