Cara Membuat Kotak Burung dari Kardus dan Skema Ukurannya (kaskus.co.id)Cara Membuat Kotak Burung dari Kardus dan Skema Ukurannya (kaskus.co.id)

Burungnya.com – Di suruh di rumah saja pastinya sangat membosankan. Namun, mau bagaimana lagi, hal ini untuk memutus penyebaran virus Corona di Indonesia. Nah, agar Anda tidak bosan, mari membuat kotak burung dari kardus bekas untuk membawa burung.

Biasanya kotak atau box persegi panjang ini untuk bawa burung setelah membeli atau menjual burung. Penjual tentu tidak memberikan gratis sangkar. Jadi sebagai gantinya dia memberikan bonus kotak kardus untuk bawa burung.

Di toko online kotak ini dijual dengan harga Rp 2000-an. Kotak kardus ini bisa dilipat lagi sehingga tidak hanya dipakai sekali, tapi berkali-kali. Meski begitu, jangan sampai kotak ini terkena air karena bisa rusak.

Cara Membuat Kotak Burung atau Box Burung dari Kardus

Anda harus menyiapkan alat dan bahan sebelum membuat kotak burung. Tenang saja, alat dan bahannya sangat mudah didapat di rumah. Bahkan, bahan kotak untuk bawa burung ini bisa didapat dari kardus bekas.

Alat dan Bahan:

  • Kertas kardus bekas (kardus bekas box susu atau kardus kotak makanan).
  • Pilih kardus atau kertas karton yang agak tebal dan tidak lentur.
  • Gunting.
  • Cutter.
  • Penggaris.
  • Lem (Fox putih atau UHU).
Skema Ukuran Kotak Burung dari Kardus atau Kertas Karton (burungnya.com)
Skema Ukuran Kotak Burung dari Kardus atau Kertas Karton (burungnya.com)

Cara Membuat Kotak Burung:

  1. Buat skema kotak burung dengan ukuran panjang 21 cm, lebar dan tinggi 9 cm.
  2. Skema dengan garis putus cukup dilipat saja.
  3. Untuk skema garis lurus dipotong.
  4. Lipat kardus atau kertas karton sampai berbentuk box persegi panjang.
  5. Berikan lubang di samping untuk fentilasi agar burung bisa bernapas.
  6. Bagian atas bisa diberi pegangan agar kotak burung mudah dibawa.
  7. Kotak burung dari kardus bekas sudah jadi.

Kesimpulan

Demikian cara membuat kotak burung dari kardus bekas untuk bawa burung. Kotak ini sangat bermanfaat untuk bawa burung yang baru dibeli atau dijual. Selain itu, burung tidak akan stres. Daripada burung dimasukkan ke dalam kantong kertas, burung pasti akan stres dan bulunya rusak.

Baca juga:

Waktu luang selama di rumah bisa dimanfaatkan untuk membuat sesuatu yang berguna. Anda tidak perlu keluar uang alias gratis karena semuanya didapat dari bahan bekas dan alat-alat di rumah. Untuk ukurannya, Anda bisa menyesuaikan dengan ukuran panjang burung, yang penting burung bisa leluasa bergerak. Selamat mencoba dan selamat berkarya.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply