Cara Mencari Kucing yang Hilang (inc.com)Cara Mencari Kucing yang Hilang (inc.com)

Burungnya.com – Orang Jepang memiliki pengalaman mencari kucing hilang dengan cara yang tidak masuk akal. Biasanya orang mencari kucing di rumah dan sekitar rumah dengan memasang foto atau bertanya ke tetangga.

Namun orang Jepang berbeda, menggunakan tehnik yang kurang masuk akal. Pasalnya orang Jepang bertanya kepada kucing kampung di sekitar rumah.

Setiap kucing ditanyai apakah mereka melihat kucingnya. Nanti kalau kalian melihatnya tolong sampaikan pesan bahwa kami mencintainya dan bujuklah dia agar mau pulang ke rumah.

Dengan cara ini kucing mereka yang hilang bisa kembali pulang dalam hitungan hari bahkan jam. Walau sekilas cara ini tidak masuk akal tapi nyatanya banyak yang sudah mencoba dan berhasil. Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

Cara Mencari Kucing Hilang (rhuncovered.co.uk)
Cara Mencari Kucing Hilang (rhuncovered.co.uk)

Sekarang kita akan mencoba cara konvensional sekaligus cara digital yang mengandalkan media sosial. Cara yang konvensional merupakan metode secara langsung di lokasi kejadian tanpa dibantu internet atau media sosial.

Cara Menemukan Kucing Hilang Konvensional

1. Tanya ke Semua Orang yang Tinggal di Rumah

Pertama orang rumah harus dikabari bahwa kucing Anda hilang. Mungkin saja salah satu dari anggota keluarga Anda mengetahui keberadaan kucing Anda. Biasanya kucing diajak anggota keluarga lain main atau diajak jalan-jalan sehingga Anda mengiranya hilang.

2. Cari Kucing Hilang di Semua Sudut Ruangan

Apabila orang rumah tidak ada yang mengetahui kucing Anda yang hilang. Segera cari kucing Anda di semua sudut rumah. Kemungkinan kucing bersembunyi atau tidur di tempat-tempat hangat. Cek bagian bawah tempat tidur atau celah lemari.

3. Temukan Kucing di Sekitar Tempat Istirahatnya

Anda pasti mengetahui di mana kucing Anda tidur, cek saja di sekitar lokasi tersebut. Kelihatannya kucing sedang beristirahat di sana. Namun, ada kemungkinan kucing memang benar-benar hilang atau pergi dari rumah.

4. Cara di Tempat Persembunyiannya, Biasanya Kotak atau Ruangan Sempit dan Hangat

Kucing mungkin sedang sembunyi sehingga cari saja spot-spot sembunyi kucing. Kucing senang sekali sembunyi di ruangan sempit dan hangat. Panggil saja namanya, siapa tahu dia merespon, sehingga dia mudah ditemukan.

5. Pindahkan Dulu Kucing lain atau Hewan lain dari Rumah

Kucing Anda mungkin takut dengan hewan peliharaan Anda yang lain, sehingga dia menghilang atau kabur. Bisa saja dia merasa kurang disayang semenjak kedatangan hewan lain. Sehingga dia memilih untuk pergi dari rumah.

6. Panggil Nama Kucing dengan Lembut

Setiap kucing mengenali suara pemiliknya. Jadi panggil terus nama kucing Anda sampai dia merespon. Jika tidak ada balasan sama sekali, jangan menyerah tetaplah memanggil karena pasti ada kucing lain yang menyampaikan pesan kehilangan Anda.

7. Lakukan Pencarian Kucing Hilang sekitar 500 meter dari Rumah

Kucing yang baru hilang tidak akan pergi jauh. Cari lagi bersama teman atau keluarga sekitar jarak 500 meter dari rumah. Mungkin dia sedang mengencani kucing tetangga atau main di kampung sebelah.

8. Minta Bantuan Tetangga atau Teman

Paling penting minta bantuan teman atau tetangga dulu. Sebab, biasanya tetangga sering melihat kucing Anda berkeliaran atau memang sering buang kotoran di rumah mereka. Sehingga mereka hafal betul dengan fisik kucing Anda.

9. Pasang Banner Info Kucing Hilang di Tempat Strategis

Bila pencarian sudah mentok dan kucing tidak ketemu. Saatnya Anda memasang banner info kucing hilang di area strategis. Jangan lupa cantumkan foto kucing, ciri-ciri, dan nomor kontak Anda. Kalau perlu berikan sejumlah hadiah, agar orang lain menjadi lebih semangat ikut mencari kucing Anda yang hilang.

10. Minta Bantuan Tukang Sampah

Jangkauan tukang sampah keliling lebih luas dan dia selalu berputar mengambil sampah di setiap rumah. Tentu dia akan lebih paham di mana lokasi-lokasi yang biasa untuk mangkal kucing kampung. Banyak kucing rumahan yang terpikat dengan kucing kampung dan akhirnya kabur bersama.

Cara Menemukan Kucing yang Hilang (bloomingtonian.com)
Cara Menemukan Kucing yang Hilang (bloomingtonian.com)

Cara Mencari Kucing Hilang di Media Sosial

  1. Buat desain gambar menarik tentang kucing hilang.
  2. Sertakan foto kucing yang hilang lengkap dengan ciri-cirinya.
  3. Berikan caption atau keterangan yang menyentuh.
  4. Kalau perlu beri imbalan atau hadiah bagi siapa saja yang menemukannya.
  5. Buat video kompilasi tentang keseharian kucing yang hilang.
  6. Share video di YouTube, Instagram, Facebook, dan TikTok.
  7. Bagikan postingan kucing hilang di grup atau komunitas pecinta kucing.
  8. Tag postingan Anda ke akun-akun pecinta kucing dengan follower banyak.
  9. Jangan lupa cantumkan identitas Anda dan nomor telepon agar Anda mudah dihubungi.
  10. Berdoa yang tulus agar kucing Anda segera kembali.

Kesimpulan

Demikian beberapa cara mencari kucing yang hilang ala Orang Jepang terbukti berhasil dan beberapa cara konvensional hingga digital melalui media sosial.

Kucing yang hilang sebenarnya bisa pulang sendiri karena ingatan kucing tajam. Tak heran, bila ada orang yang membuang kucing biasanya kucing tersebut bisa kembali sendiri.

Baca juga:

Alasan kucing pergi biasanya karena kurang kasih sayang, stres, disakiti, dilukai, persaingan antar kucing, bosan, mencari kucing betina, dan sakit parah.

Jadi, coba renungkan dulu kira-kira apa yang menyebabkan kucing Anda hilang. Apakah kucing tersebut pergi sendiri atau memang dicuri oleh maling.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply