Cara Mengatasi Lovebird Kepo di Lapangan (tribunnews.com)Cara Mengatasi Lovebird Kepo di Lapangan (tribunnews.com)

Burungnya.com – Kebiasaan burung Lovebird di lapangan lomba berbeda-beda. Ada Lovebird yang langsung kerja saat lomba dimulai, tapi ada juga Lovebird yang kepo melihat lawan-lawannya dan tidak mau bunyi. Biasanya karakter Lovebird seperti ini sering terjadi pada Lovebird paud atau balibu.

Ya, Lovebird paud mungkin belum mempunyai pengalaman saat tampil di gantangan. Sehingga, begitu lomba dimulai, dia justru sibuk lihat burung di sebelahnya sambil mondar-mandir sampai lelah. Akhirnya Lovebird tersebut tidak mau ngekek karena kelelahan.

Sebenarnya kebiasaan Lovebird paud yang kepo ini sangat wajar. Sebab, di usia yang masih belia, dia mungkin masih butuh adaptasi dengan lingkungan baru. Misalnya, kalau di rumah, Lovebird selalu rajin bunyi dan ngekek panjang. Kemudian saat dibawa ke gantangan, Lovebird mendadak diam dan cuma menyaksikan lawannya beraksi.

Settingan Lovebird di lomba atau lapangan (curvetube.com)
Settingan Lovebird di lomba atau lapangan (curvetube.com)

Cara Mengatasi Lovebird Paud Kepo

Untuk mengatasinya, Anda setidaknya harus mempunyai beberapa ekor burung Lovebird. Pasalnya, perawatan burung tersebut menggunakan teknik koloni. Kalau Lovebird single fighter mungkin akan kesulitan.

Perawatan Harian di Rumah

  1. Lovebird paud disatukan dengan Lovebird lain yang seumuran.
  2. Koloni Lovebird setidaknya 4-6 ekor Lovebird paud.
  3. Lovebird dimandikan bersama Lovebird lain yang seumuran.
  4. Cobalah pergi ke gantangan A, besoknya pindah ke gantangan B agar burung mudah beradaptasi dengan lingkungan baru.
  5. Mandi malam setelah solat Isya bersama Lovebird lain.
  6. Burung Lovebird dikerodong malam saja setelah proses mandi malam.
  7. Apabila di rumah, Lovebird masih kepo saat didekatkan dengan Lovebird lain, maka hentikan pemberian pakan Extra Fooding (EF) dan cukup berikan pakan harian polos.

Perawatan Lomba

  1. Lovebird dibawa ke lapangan lomba lebih awal. Tujuannya agar Lovebird paud bisa mengenal kondisi lingkungan baru.
  2. Burung ditrek dengan beberapa burung lain di bawah.
  3. Jika Lovebird sudah tidak mengejar Lovebird lain dan tidak kepo, maka semprot halus sebelum naik gantangan.
  4. Berikan EF jagung sedikit saja.
  5. Sebelum gantang, pastikan Lovebird paud sudah dalam keadaan kering dan tidak didis.
Persiapan Lovebird Lomba (youtube.com)
Persiapan Lovebird Lomba (youtube.com)

Kesimpulan

Cara mengatasi Lovebird kepo sebenarnya cukup dengan koloni saja. Anda mungkin juga bisa menggunakan terapi untulan. Namun, untuk Lovebird single fighter, tentunya cukup sulit. Sebab, burung cuma satu ekor, tanpa didampingi dengan teman satupun. Sehingga Lovebird balibu akan merasa kesepian.

Padahal, sejatinya Lovebird merupakan burung koloni dan burung yang gemar berpasang-pasangan. Kalau dibiarkan berlama-lama sendirian, burung akan merasa sedih dan tersakiti. Jadi, setidaknya carikan Lovebird untulan atau teman-teman Lovebird lain di rumah.

Baca juga:

Demikian beberapa cara mengatasi Lovebird paud kepo di gantangan. Kunci dari perawatan ini cuma koloni saja, selebihnya tambahan agar Lovebird mau kerja maksimal di lomba. Yang penting dalam kesehariannya, Lovebird tersebut harus memiliki teman atau pasangan.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply