Cara Menjinakkan Cendet (youtube.com)Cara Menjinakkan Cendet (youtube.com)

Burungnya.com – Apakah Cendet bisa jinak total? Cara menjinakkan Cendet sebenarnya gampang-gampang susah. Burung Cendet merupakan salah satu burung fighter dan pintar menirukan suara burung lain.

Burung ini kalau dijinakkan tentu akan sangat bagus performanya. Namun, kalau Cendet terlalu jinak justru hasilnya buruk atau membuat burung jadi manja dan malas berkicau.

Oleh sebab itu, Anda harus berhati-hati dalam mempraktekkan cara menjinakkan Cendet. Saran kami, setelah usia 4-5 bulan, penjinakkan burung Cendet harus segera dihentikan atau dikurangi. Sebab, jika diteruskan burung Cendet akan menjadi manja dan kehilangan mental tempurnya.

Cara Membuat Cendet Jinak (youtube.com)
Cara Membuat Cendet Jinak (youtube.com)

Apabila burung Cendet sejak kecil sudah diloloh atau diberi makanan menggunakan tangan, maka saat usia 4 bulan sebaiknya pakannya diberikan di wadah atau cepuk saja. Tujuannya agar burung Cendet bisa mandiri dan masih mempunyai sifat fighter serta gacor.

Baca juga: Cara Memilih Karakter Cendet yang Bagus dari Bentuk Ekor

Bagaimana cara membuat burung Cendet jinak tapi tetap gacor dan fighter? Pertanyaan ini akan dijawab melalui beberapa tips dan langkah-langkah berikut.

Cara Menjinakkan Cendet tapi Tetap Gacor dan Fighter

1. Dirawat Sejak Anakan

Agar cepat jinak, burung Cendet harus dirawat sejak masih anakan. Kalau sudah dewasa, burung Cendet lebih sulit jinak karena dia sudah memiliki karakter bawaan sehari-hari.

2. Beri Perhatian Khusus

Cara Menjinakkan Burung Cendet (youtube.com)
Cara Menjinakkan Burung Cendet (youtube.com)

Burung Cendet harus diberi perhatian khusus, dalam artian burung sering dipegang agar merasa disayang. Burung boleh dikeluarkan dari kandang, asalkan Anda merasa lokasi sudah aman. Jadi, walau burung dikeluarkan dari kandang, burung tidak bisa lepas atau dimakan predator seperti kucing.

Agar burung tidak dimakan kucing, coba baca artikel kami tentang Cara Melindungi Burung dari Bahaya Tikus, Ular, Semut, Nyamuk, dan Kucing.

3. Berikan Pakan Jangkrik atau Belalang Menggunakan Tangan

Cara Melatih Cendet Jinak (youtube.com)
Cara Melatih Cendet Jinak (youtube.com)

Walau dilatih agar jinak, Anda tetap harus memberikan pakan jangkrik atau belalang. Pemberiannya bisa langsung menggunakan tangan dengan cara diloloh.

Pemilihan jangkrik juga tidak boleh sembarangan. Ada beberapa jenis jangkrik yang bagus untuk Cendet.

4. Pemasteran Burung Cendet

Sambil menjinakkan burung Cendet, Anda juga harus memberikan suara masteran. Pilih isian suara master yang Anda inginkan. Putar suara tersebut dengan volume pelan tapi tetap terdengar dengan jelas.

Lebih baik, pemasteran dilakukan lebih sering agar suara isiannya masuk ke memori burung Cendet. Pemasteran dapat dilakukan dengan suara burung asli atau audio suara MP3.

5. Pemberian Pakan Cendet Saat Usia 4-5 Bulan

Kalau usia Cendet atau Pentet sudah masuk 4-5 bulan, Anda jangan memberikan pakan langsung menggunakan tangan. Tujuannya agar burung Cendet tetap gacor dan fighter saat bertemu manusia.

Kalau Anda melanjutkan memberikan pakan dengan tangan sampai dewasa, biasanya burung Cendet akan ‘mbayeki’ dan kehilangan suara gacor atau mentalnya menurun. Pemberian pakan dapat diletakkan di wadah atau cepuk saja dan biarkan Cendet makan sendiri.

Baca juga: 13 Jenis Makanan Burung Cendet Harian Agar Cepat Gacor

6. Cendet Mandi Malam

Agar lebih jinak lagi, dalam beberapa hari sekali burung Cendet dimandikan malam. Tidak perlu menunggu tengah malam, Anda dapat memandikan burung Cendet setelah selesai Solat Isya dengan cara semprot halus.

7. Penjemuran Cendet Setiap Hari

Jangan lupa, burung Cendet setiap hari harus dijemur karena Cendet merupakan burung yang suka panas. Namun, jemurnya jangan terlalu siang, maksimal jam 09.00.

8. Burung Cendet Dikerodong

Kalau sudah dijemur, burung Cendet diangin-anginkan sebentar agar tubuhnya terasa sejuk. Kemudian burung digantang di dalam rumah atau teras. Sambil digantang, burung dikerodong dan dimaster dengan suara masteran burung tertentu.

9. Porsi Pemberian Jangkrik pada Cendet

Untuk porsi jangkrik sebenarnya fleksibel tergantung burung atau pemiliknya. Namun, jika ada yang tanya, maka porsi standar burung Cendet adalah 7 ekor di pagi hari dan 5 ekor di sore hari.

10. Berikan Voer Seperti Biasa

Latihan Cendet jinak tidak hanya diberi jangkrik saja, melainkan pakan voer juga tetap diberikan seperti biasa. Anda bebas memilih merek voer yang bagus untuk Cendet tapi jangan lupa diberikan minuman sekalian.

11. Burung Cendet Jinak

Apabila latihan atau perawatan berjalan lancar, burung Cendet jinak setelah 2 kali ganti bulu. Memang butuh waktu lama agar burung Cendet bisa jinak. Namun, kalau sudah jinak, burung Cendet akan menari-nari di tangan sambil berkicau gacor.

Baca juga: 17 Cara Melatih Mental Cendet dan Ciri Cendet yang Bagus

12. Sangkar Cendet Diletakkan di Tempat Ramai

Burung Cendet harus diletakkan di tempat ramai agar burung tidak takut dengan keramaian sekaligus melatih mental Cendet. Namun, saat pemasteran, burung tetap diletakkan di tempat yang tenang dan sunyi. Tujuannya agar burung Cendet bisa konsentrasi.

Kesimpulan

Demikian cara menjinakkan Cendet tapi tetap gacor dan fighter. Biasanya burung Cendet yang sudah jinak suaranya tidak gacor bahkan terkesan cuma miyik saja.

Hal ini karena burung Cendet terlalu dimanja sehingga naluri mental bertarung sudah hilang. Oleh karena itu, Anda jangan membuat Cendet terlalu jinak karena dampaknya bisa sangat buruk.

Kalau bisa Cendet dijinakkan sejak masih piyik atau anakan. Setelah usia 4-5 bulan, proses perawatan khusus agar burung jinak mulai dikurangi agar burung Cendet tetap gacor dan fighter di lomba.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply