Cara Merawat Cendet LombaCara Merawat Cendet Lomba

Burungnya.com – Dalam merawat burung Cendet lomba tidak bisa langsung sehari dua hari. Namun, perawatannya harus bertahap dan setiap hari. Cendet tipe burung petarung, sehingga latihan dan perawatannya jangan samakan dengan burung kicau lainnya.

Biasanya burung Cendet dirawat satu hari sebelum lomba, tapi sekarang perawatannya harus bertahap selama 7 hari. Sehingga perawatan Cendet lomba berlangsung mulai hari Senin sampai hari Minggu.

Cara Merawat Cendet Lomba

Cendet Tidak Mau Bunyi (ebird.org)
Cendet Tidak Mau Bunyi (ebird.org)

1. Perawatan Senin – Rabu

Pertama burung Cendet dijemur dulu selama 60 menit. Kalau matahari sangat panas, penjemuran cukup 30 menit.

Cendet mandi dua kali di hari Selasa dan Jumat dengan cara disemprot halus.

Makanan tambahan atau pakan extra fooding EF cuma jangkrik dan kroto. Porsi jangkrik 3 ekor pagi dan 3 ekor sore. Sementara kroto porsinya 1 sendok makan diberikan setiap selesai mandi.

Saat cuaca ekstrem misalnya, hujan petir, angin kencang, maka burung diberi multivitamin dan suplemen.

Saat istirahat di siang dan malam hari, burung wajib dikerodong full.

Baca juga: 

2. Perawatan Kamis dan Jumat

Semua perawatan masih sama dengan Senin – Rabu, bedanya pakan EF jangkrik ditambah jadi 5 ekor pagi dan 5 ekor sore.

3. Perawatan Sabtu

Untuk perawatan Cendet hari Sabtu, semua masih sama, dan jumlah jangkrik 5 ekor pagi, 5 ekor sore hari, serta 5 ekor malam.

Pemberian kroto cukup 1 sendok makan saat malam hari.

Perawatan Cendet Harian dan Lomba (naturesfocus.eu)
Perawatan Cendet Harian dan Lomba (naturesfocus.eu)

4. Perawatan Hari Minggu

Ketika hari lomba di hari Minggu, jangkrik diberikan sepuasnya sampai Cendet kenyang.

Sebelum naik ke gantangan, 3-4 sesi sebelumnya, Cendet dimandikan di tempat sepi.

Setelah mandi, Cendet diberi kroto 1 sendok makan.

Untuk sesi lomba kedua, setelah turun sesi lomba pertama Cendet langsung diberi jangkrik sampai kenyang.

Nanti 3 sesi sebelum naik gantangan, Cendet dimandikan lagi. Pemandian di tempat sepi.

Ciri burung sudah kenyang, dia tidak mau makan jangkrik lagi.

Kesimpulan

Demikian beberapa cara merawat Cendet lomba selama 7 hari. Perawatan ini sifatnya memuaskan burung Cendet.

Burung dipuaskan dengan memberinya jangkrik sepuasnya saat lomba dan kroto. Jangkrik diberikan jadi hadiah.

Oleh karena itu, jangan memberi pakan EF yang lebih enak dari jangkrik. Nanti dia tidak mau makan jangkrik lagi.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply