Desain Rumah Walet Kecil dari Kayu

Burungnya.com – Jika ingin budidaya rumah Walet yang hemat biaya, Anda bisa membuat rumah Walet kecil dan minimalis. Yang penting burung Walet betah dan mau membuat sarang. Cukup dengan bahan kayu saja, Anda sudah bisa membuat rumah Walet dengan desain minimalis, ukuran 4 x 4 atau 3 x 3 meter.

Untuk membuat rumah Walet kecil sesuai standar, biasanya ukuran yang direkomendasikan 4 x 4 meter. Lebih kecil dari itu sebenarnya bisa, tetapi tidak dapat dipastikan apakah burung Walet mau tinggal di sana atau tidak. Terlebih, saat terbang di ruangan yang sempit, kemungkinan burung Walet akan menabrak dinding.

Memang, desain rumah Walet kecil tidak terlalu direkomendasikan bagi pelaku budidaya Walet. Namun, untuk menghemat modal pengeluaran, hal tersebut bisa saja dilakukan. Sebab, banyak pengusaha Walet sukses walau ukuran rumah Waletnya kecil dan minimalis.

Yang terpenting, lingkungan di sekitar rumah Walet harus benar-benar nyaman atau sesuai dengan kehidupan burung Walet di alam. Apa saja yang membuat burung Walet betah tinggal di rumah Walet? Pertama adalah suhu ruangan yang sejuk yakni sekitar 26-28 derajat Celcius. Kemudian, kedua kelembaban di dalam gedung Walet, sekitar 90-98 persen.

Lingkungan seperti ini tidak akan didapatkan di wilayah perkotaan. Jadi jangan coba-coba membuat rumah Walet di sekitar jalan raya atau kota-kota besar. Burung Walet paling suka tinggal di wilayah yang tenang dan areanya luas. Tak hanya itu, di sekitar rumah Walet kalau bisa terdapat pengairan, seperti sungai atau danau. Ditambah lagi, banyak serangga di sana, agar burung Walet tidak perlu sulit mencari makan.

Baca juga: 15 Fakta Menarik tentang Burung Walet dan Sarang Burung Walet di Indonesia

Desain Rumah Walet dari Kayu

Rumah Walet ini ditujukan untuk pemula, sehingga harus dibuat dengan paket hemat. Bahan yang diperlukan tidak perlu terlalu mahal, tapi cukup kayu saja.

Penggunaan kayu sangat diminati peternak Walet karena mudah didapat dan harganya terjangkau. Selain itu, masih banyak alasan mengapa pengusaha Walet sering menggunakan bahan kayu untuk membuat rumah Walet kecil, di antaranya sebagai berikut:

Kelebihan Pembuatan Rumah Walet Kayu

  • Papan sirip kayu yang dipakai untuk tempat sarang Walet mudah dibongkar pasang.
  • Harga pembuatan papan sirip kayu untuk sekat rumah Walet terbilang murah.
  • Aksesoris untuk membuat Walet betah di rumah sangat mudah dipasang bila bahannya terbuat dari kayu. Aksesoris tersebut antara lain, speaker suara pemanggil Walet, tweeter Walet, kipas angin, dan lain-lain.
  • Pengalaman dari para peternak, papan kayu bisa menghasilkan sarang Walet yang lebih banyak daripada bahan-bahan lainnya.

Jenis Kayu untuk Rumah Walet

  • Kayu Jati
  • Kayu Sengon
  • Kayu Meranti
  • Kayu Bangkirai

Jika disuruh memilih, maka Anda bisa memilih kayu meranti untuk membangun rumah Walet. Alasannya, kayu meranti mempunyai tekstur yang lunak dan empuk tapi memiliki ketahanan yang bagus. Di samping kuat, harga kayu meranti lebih murah bila dibandingkan dengan harga kayu lainnya. Sehingga Anda bisa lebih hemat dalam membuat rumah Walet kecil.

Perlu Anda ketahui juga bahwa burung Walet tidak terlalu suka dengan bau khas alami kayu. Sehingga, Anda harus menghilangkan bau kayu dengan cara menjemur kayu selama 5-8 bulan. Tujuannya, agar bau kayu menghilang dan tekstur kayu benar-benar kering. Jika menurut Anda cara ini terlalu lama, Anda bisa menyemprotkan parfum burung Walet ke kayu-kayu yang akan dijadikan papan sirip sarang Walet.

Desain Rumah Walet Minimalis Ukuran 4 x 4 meter

Desain rumah Walet ini dirancang oleh DianWalet.com. Konstruksi rumah Walet minimalis ini kurang lebih sebagai berikut:

  • Panjang Rumah Walet: 4 meter
  • Lebar Rumah Walet: 4 meter
  • Jumlah Lantai Rumah Walet: 2 Lantai
  • Tinggi Lantai 2: 2,22 meter
  • Tinggi Lantai 1: 2,10 meter
  • Lebar LMB: 80 x 40 cm
  • Lubang terjun: 2,5 x 2,5 meter
  • Jarak papan sirip: 37 cm
  • Jarak lubang angin: 1 meter dari lantai

Desain rumah Walet ini kecil dan tidak dilengkapi dengan tangga naik turun untuk akses manusia. Kalau Anda ingin akses naik ke lantai 2, maka Anda bisa membuat tangga sendiri dari bambu atau sejenisnya. Tujuan awal pembuatan desain rumah Walet ini yaitu untuk menghemat modal pengeluaran, tapi tetap bisa membuat burung Walet betah di dalamnya.

Nah, itu tadi desain awal rumah Walet kecil dari DianWalet.com. Untuk bangunan aslinya, Anda bisa melihat video berikut.

Rumah Walet dari kayu tersebut tidak sama dengan desain rumah Walet milik DianWalet.com. Kami hanya menunjukkan konstruksi atau kerangka gedung Walet yang terbuat dari kayu saja. Di situ, Anda juga bisa melihat lingkungan seperti apa yang bagus untuk membangun rumah Walet kayu.

Baca juga: 5 Kekurangan Burung Walet yang Tidak Diketahui Banyak Orang

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa like dan share ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

Leave a Comment