Fakta Burung Merpati yang Menakjubkan (biologists.org)Fakta Burung Merpati yang Menakjubkan (biologists.org)

Burungnya.com – Belakangan ini burung Merpati viral karena harga yang fantastis. Bagaimana tidak, minggu kemarin Merpati bernama Jayabaya terjual seharga Rp 1 miliar. Sontak, seluruh masyarakat yang menggeluti dunia burung maupun masyarakat biasa terkejut. Nah, sekarang gimana kalau kita membahas fakta burung Merpati yang menakjubkan.

Mungkin sebagian orang hanya mengenal burung Merpati sebagai burung pengantar surat atau Merpati Pos. Ada pula yang cuma mengetahui kalau burung tersebut sering dilombakan dalam hal balap atau Merpati balap. Namun, di balik semua itu ternyata Merpati menyimpan fakta yang menakjubkan.

Merpati Warna (theverge.com)
Merpati Warna (theverge.com)

Berikut fakta tentang burung Merpati yang disadur dari pigeoncontrolresourcecentre.org.

Fakta Menakjubkan Burung Merpati

1. Usia Burung Merpati

Tahukah Anda, burung Merpati berasal dari tahun 3000 SM. Para arkeolog di Mesopotamia (Irak Modern) telah mengambil gambar pertama Merpati selama ribuan tahun yang lalu.

Bagi orang-orang kuno, seekor Merpati Putih dianggap ajaib, disembah secara luas, dan dianggap sakral. Sepanjang sejarah manusia, Merpati sudah dijadikan simbol dewa dewi, simbol pengorbanan, kurir, hewan peliharaan, makanan, dan pahlawan perang.

2. Merpati Turun Sebagai Roh Kudus

Dalam Perjanjian Baru, Merpati pertama kali disebutkan selama kebaptisan Kristus di mana burung Merpati turun sebagai Roh Kudus. Sehingga sampai sekarang ada gambar Merpati yang digunakan secara luas dalam seni Kristen.

3. Kotoran Merpati Guano Sangat Berharga

Di abad ke-16 sampai abad ke-18, warga Eropa menganggap kotoran Merpati Guano sebagai pupuk yang sangat berharga dan dianggap lebih kuat dari pupuk kandang. Bahkan, kotoran burung ini dijaga oleh tentara bersenjata agar tidak dicuri orang.

Kotoran burung
Kotoran burung

Pada abad ke-16, di Inggris, kotoran Merpati Guano dijadikan bahan bubuk mesiu. Kalau di Iran, makan daging Merpati dilarang dan kotorannya dijadikan sumber pupuk untuk tanaman melon. Di Perancis dan Italia, kotoran burung ini dipakai untuk menyuburkan kebun anggur dan tanaman rami.

4. Merpati Jadi Pahlawan Perang

Pada perang Dunia Pertama dan Kedua, burung Merpati menyelamatkan ratusan ribu nyawa manusia dengan cara membawa pesan melintasi garis musuh. Saat perang, burung Merpati dilepas untuk menyampaikan pesan dengan rincian lokasi kapal yang tenggelam. Setelah itu, korban dapat diselamatkan.

Burung Merpati juga dikirim melewati tembakan musuh dan gas beracun untuk mengirim pesan agar pasukan pulang. Burung ini juga bertugas dalam mengumpulkan intelijen di belakang garis musuh.

Pada perang dunia kedua, jasa Merpati pos sudah mulai dikurangi karena para tentara sudah menggunakan alat komunikasi yang lebih canggih. Namun, jasa burung Merpati dalam pengantar pesan terkadang masih digunakan.

5. Burung Merpati Sebagai Pembawa Pesan

Burung Merpati yang Ditugaskan Menguji Kualitas Udara di Kota (newscientist.com)
Burung Merpati yang Ditugaskan Menguji Kualitas Udara di Kota (newscientist.com)

Dalam dunia komunikasi, banyak orang mengunakan Merpati Pos. Komunikasi dengan burung ini didirikan di Suriah dan Persia sekitar abad ke-5 SM. Lalu, pada abad ke-12 M, kota Baghdad dan semua kota besar di Suriah dan Mesir dihubungkan oleh pesan-pesan yang dibawa oleh Merpati.

Pada zaman Romawi, Merpati dipakai untuk membawa hasil acara olahraga, seperti Olimpiade, dan ini menjadi alasan mengapa Merpati sering dilepaskan pada awal Olimpiade.

Di Inggris, burung Merpati dilepaskan untuk membawa berita hasil pertandingan sepak bola. Bahkan, di masa perang, burung Merpati yang menjadi kurir sampai dianugerahi perhargaan oleh Pemerintah Inggris dan Perancis. Terakhir, burung Merpati pos pensiun di India, tepatnya tahun 2004.

6. Merpati dalam Kelompok Agama Tertentu

Menurut kelompok agama Sikh, memberi makan burung Merpati tidak akan membuat mereka kelaparan saat bereinkarnasi. Kalau kelompok agama lain di India, mereka percaya memberi makan burung Merpati sama seperti merawat jiwa leluhur yang sudah meninggal. Di India, burung Merpati memang sangat dihormati.

7. Merpati Heroik di Perang Dunia Pertama

Selama perang dunia pertama, seekor burung Merpati bernama Cher Ami mampu menyelamatkan banyak tentara Perancis dan membawa pesan melintasi garis musuh. Merpati Cher Ami sudah tertembak di bagian dada dan kaki. Bahkan, burung ini kehilangan sebagian besar kaki untuk tempat meletakkan pesan.

Meski begitu, burung ini tetap melanjutkan penerbangan selama 25 menit menghindari pecahan peluru dan gas beracun untuk mengirim pesan kembali ke rumah. Saat itu, burung Merpati Cher Ami langsung dianugerahi medali Perancis ‘Croix de Guerre’.

Merpati Heroik lainnya bernama GI Joe yang mampu menyelamatkan seribu nyawa tentara dalam perang dunia kedua. Saat itu, pasukan Inggris menetapkan posisi di dalam kota Italia yang akan dibom oleh pesawat sekutu. Peralatan komunikasi sudah diturunkan, sehingga satu-satunya cara cuma menggunakan Merpati pos.

Lalu, Merpati GI Joe diutus untuk menghentikan serangan tersebut dengan mengirim pesan ke markas besar sekutu. Merpati ini terbang sejauh 20 mil dalam waktu 20 menit. Bencana kehancuran dapat terhindarkan dalam 5 menit terakhir. Merpati GI Joe langsung mendapat medali ‘Dickin’ karena keberaniannya.

8. Arti Merpati Menganggukkan Kepala

Merpati memiliki mata yang di samping, tidak seperti manusia dan burung Hantu yang memiliki mata menghadap ke depan. Nah, karena Merpati memiliki penglihatan monokular dan bukannya penglihatan teropong, mereka menundukkan kepala untuk mengatur kedalaman persepsi penglihatan.

Mata Merpati berfungsi jauh lebih baik saat melihat gambar diam. Oleh karena itu, saat Merpati maju selangkah, kepalanya tidak bisa menyesuaikan penglihatan. Jadi Merpati menganggukkan kepala ke depan lagi dan seterusnya agar penglihatannya lebih jelas.

9. Layanan Merpati Pos yang Terorganisir

Pada tahun 1986 terdapat layanan Merpati Pos pertama yang terorganisir antara Selandia Baru dan Pulau Great Barier. Layanan ini didirikan karena SS Wairarapa tenggelam hingga menyebabkan hilangnya 134 nyawa.

Pesan yang dikirim menggunakan Merpati sampai kurang dari 1,75 jam. Setiap burung membawa 5 pesan. Ada seekor burung Merpati paling cepat yakni Merpati Velocity yang dapat terbang dengan kecepatan 125 km per jam dan cuma membutuhkan waktu 50 menit. Saat itu sampai dibuatkan perangko khusus Merpati pos dengan harga 10 pence dan harus dibayar lunas sebelum burung berangkat.

10. Kebiasaan Merpati Kawin

Burung Merpati termasuk pasangan setia. Mereka tidak ganti-ganti pasangan dan mampu berkembangbiak sebanyak 8 kali setahun dalam kondisi prima. Kalau burung Merpati mendapat makanan yang bagus dan banyak, maka frekuensi kawinnya lebih tinggi. Telur burung Merpati menetas setelah dierami kedua orangtua selama 19 hari.

11. Merpati Balap Termahal Seharga Rp 20 Miliar

Burung Merpati Balap Termahal Harga Rp 20 Miliar (vrt.be)
Burung Merpati Balap Termahal Harga Rp 20 Miliar (vrt.be)

Beberapa bulan yang lalu, kicau mania di seluruh dunia dihebohkan dengan transfer burung Merpati seharga Rp 20 miliar. Burung tersebut diberi nama Merpati Balap Armando. Dia merupakan burung Merpati Balap jarak jauh terbaik di Belgia. Sebelumnya, juga ada Merpati Balap mahal bernama Nadine yang dihargai Rp 6,7 miliar.

12. Cara Merpati Kembali Pulang

Bagaimana cara Merpati pulang setelah terbang sangat jauh? Tahukah Anda, seekor Merpati Balap juara dapat terbang sejauh 965 km dan kembali pulang dalam waktu satu hari.

Ternyata dari penelitian selama 10 tahun oleh Universitas Oxford diketahui bahwa Merpati bisa pulang karena menghafal jalan. Ada juga teori lain yakni Merpati bernavigasi menggunakan medan magnet bumi, petunjuk visual seperti landmark, matahari, dan infrasonik.

13. Orang-orang Terkenal yang Menyukai Merpati

Burung Merpati dan Mike Tyson (veja.abril.com.br)
Burung Merpati dan Mike Tyson (veja.abril.com.br)

Burung Merpati digemari berbagai kalangan, termasuk orang-orang terkenal di dunia, Ratu Elizabeth dari Inggris, Elvis Presley, Mike Tyson, Maurizzo Gucci, Paul Newman, Joanne Woodward, hingga Nuh.

14. Bencana yang Dialami Burung Merpati

Pada awal abad ke-20 diperkirakan terdapat 3-5 miliar Merpati di Amerika Utara musnah karena perburuan yang berlebihan. Selain itu, terdapat pula bencana saat 60.000 Merpati dilepaskan dari Nantes ke Inggris untuk memperingati ulang tahun ke-100 dari Asosiasi Merpati Balap Kerajaan Inggris.

Namun, dari 60.000 burung Merpati, hanya beberapa ekor burung saja yang kembali. Ada teori yang menyatakan bahwa burung-burung Merpati tersebut hilang arah karena ledakan sonik yang dikeluarkan pesawat Concorde di atas Selat Inggris. Hal ini membuat sistem navigasi Merpati hilang.

15. Merpati Penyelamat

Tim peneliti angkatan laut, Project Sea Hunt telah melatih sejumlah burung Merpati untuk mengidentifikasi jaket penumpang warna merah dan kuning saat mengambang di air. Merpati dapat lebih cepat melihat korban selamat dari kapal terbalik atau tenggelam.

Burung Merpati dapat melihat ultra-violet, bagian dari spektrum yang tidak dapat dilihat manusia, sehingga burung ini dapat menyelamatkan nyawa manusia.

16. Burung Merpati Mengirim Berita Reuters

Pada tahun 1850, kantor berita terkenal di dunia (Reuters) menggunakan 45 burung Merpati Pos untuk membawa berita terbaru dan harga saham dari Aachen di Jerman ke Brussels di Belgia. Meski telegram sudah bisa, tapi banyak celah yang menjadikan berita lambat sampainya.

Burung Merpati Pos mengirim memori SD Card (dailymail.co.uk-Barry Bland-Bacroft USA)
Burung Merpati Pos mengirim memori SD Card (dailymail.co.uk-Barry Bland-Bacroft USA)

Kalau burung Merpati Pos dapat menempuh 122 km selama 2 jam. Catatan waktu ini mengalahkan kereta api yang memerlukan waktu 4 jam.

17. Anak Merpati Dirawat sampai 2 Bulan

Bila jenis burung yang lain sudah keluar sarang pada usia 2-3 minggu, tapi burung Merpati justru diperbolehkan keluar sarang pada usia 2 bulan. Hal ini untuk menghindari adanya bahaya yang menyerang anak-anak Merpati.

18. Predator Burung Merpati

Sampai saat ini predator alami burung Merpati adalah manusia dan Elang Peregrine. Burung Elang ini ditugaskan berjaga di kota-kota untuk mengontrol penyebaran dan perkembangbiakkan Merpati yang berlebihan. Perlu Anda ketahui, Elang Peregrine merupakan salah satu burung tercepat di dunia.

19. Burung Merpati Pintar

Banyak yang menganggap Merpati merupakan salah satu burung paling pintar di dunia. Burung Merpati juga lolos uji cermin yang merupakan 1 dari 6 spesies dan satu-satunya non-mamalia yang memiliki kemampuan tersebut.

Burung Merpati juga dapat mengenali 26 huruf dalam bahasa Inggris dan mampu membuat konsep. Tak hanya itu, Merpati juga dapat mengenali dua manusia yang berbeda dalam sebuah foto.

20. Pemberian Nama Pigeon

Kata pigeon sebenarnya berasal dari bahasa latin ‘pipio’ yang artinya burung muda. Kemudian beralih ke bahasa Perancis Kuno menjadi ‘pijon’, dan dalam bahasa Inggris menjadi ‘pigeon’.

21. Burung Merpati Jadi Drone

Pada tahun 1907, teknologi kamera dipasangkan di dada burung Merpati untuk pertama kalinya oleh Dr Julius Neubronner. Sebelumnya, dokter tersebut memanfaatkan burung Merpati sebagai pengantar obat-obatan.

Burung Merpati Bawa Kamera Mini (publicdomainreview.org)
Burung Merpati Bawa Kamera Mini (publicdomainreview.org)

Kemudian lambat laun, burung Merpati dipasangi kamera mini berbobot 1-26 ons yang setara dengan berat obat-obatan. Kamera tersebut dapat memotret pemandangan dari langit di ketinggian 45-90 meter dan jarak tempuh sekitar 96 km. Sehingga bisa dibilang, saat itu Merpati sudah mirip dengan drone.

22. Merpati dengan Tas Kecil Berisi Obat Terlarang

Di tahun 2017 kemarin, pihak Departemen Bea dan Cukai Kuwait berhasil menangkap seekor burung Merpati dengan tas kecil di bagian punggungnya. Saat tas dibuka, ternyata berisi 178 pil ekst4s1. Diduga pil ini berjenis ketamin yang berfungsi sebagai obat penghilang rasa sakit.

Burung Merpati membawa nark0ba (Twitter.com-CassLowe)
Burung Merpati membawa nark0ba (Twitter.com-CassLowe)

Burung ini tertangkap di dekat gedung Pabean Kota Abdali yang berbatasan dengan Irak. Pihak kepolisian sulit melacak pemiliknya karena tidak ditemukan jejak sama sekali.

Kasus pengiriman obat-obatan terlarang dengan burung Merpati juga terjadi di Kosta Rika pada tahun 2015 dan Kolombia di tahun 2011. Burung-burung tersebut tertangkap karena terlihat tidak kuat membawa obat-obatan yang cukup berat.

Baca juga:

Demikian beberapa fakta burung Merpati yang menakjubkan. Semoga info ini dapat menambah wawasan Anda tentang burung Merpati di seluruh dunia. Saat ini burung Merpati memang tidak terlalu digemari di Indonesia. Namun, dengan adanya berita viral tentang burung Merpati, tentu sedikit banyak akan berpengaruh pada masyarakat yang akhirnya ikut jatuh hati kepada burung tersebut.

Di Indonesia, burung Merpati dilombakan dalam hal kecepatan, tapi ada juga yang ternak burung Merpati potong untuk diambil dagingnya saja. Burung Merpati sangat berjasa bagi Indonesia karena dulu di zaman peperangan bertugas sebagai pengantar berita dan alat komunikasi.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

Leave a Reply