Jenis Ikan Air Tawar yang Bisa Dikonsumsi dan DipeliharaJenis Ikan Air Tawar yang Bisa Dikonsumsi dan Dipelihara

Burungnya.com – Sebenarnya ada banyak jenis ikan air tawar yang bisa dimakan. Untuk konsumsi sehari-hari, makan ikan air tawar memang sangat enak dan menyehatkan badan.

Namun, banyak orang bingung ikan air tawar apa saja yang bisa dikonsumsi. Soalnya ikan seperti ini kadang dijual bersebelahan dengan ikan air laut.

Sehingga untuk orang awam, keduanya terlihat mirip. Padahal, kalau diperhatikan secara fisik, jenis ikan air tawar bisa dikenali dengan mudah.

Kadang ada juga ikan air tawar yang dipelihara sebagai ikan hias. Soalnya, sebagian ikan air tawar tampak indah dan menarik di akuarium.

Baca juga: 10 Gambar Ikan Terbesar di Dunia, Berat dan Panjang

Jenis Ikan Air Tawar yang Bisa Dimakan

1. Ikan lele

Jenis Ikan Air Tawar Ikan Lele
Jenis Ikan Air Tawar Ikan Lele

Lele atau ikan keli, merupakan keluarga ikan yang hidup di air tawar. Lele gampang dikenali karena tubuhnya licin, agak pipih memanjang, tidak bersisik, dan punya kumis unik.

Ikan dengan nama latin Clarias ini adalah ikan nokturnal atau aktif mencari makan saat malam hari.

Jenis ikan lele yang terkenal adalah lele mutiara, lele mandalika, lele dumbo, lele sangkuriang, lele lokal, lele phyton dan lele masamo.

2. Ikan mas

Ikan Mas Air Tawar
Ikan Mas Air Tawar

Ikan mas atau Ikan karper (Cyprinus carpio) merupakan ikan air tawar yang punya nilai ekonomis tinggi dan telah tersebar di Indonesia.

Ikan mas merupakan ikan air tawar yang hidup di sungai-sungai Indonesia. Ikan ini sudah dibudidaya sejak tahun 1920-an. Dari dulu sampai sekarang, popularitas ikan mas hias dan ikan mas konsumsi tidak pernah turun.

Di awal bulan Desember 2022 ada ikan mas raksasa seberat 30 kg yang berhasil ditangkap pemancing di Danau Perancis.

Baca juga: 20 Umpan Ikan Mas Racikan Langsung Strike

3. Ikan Gurame atau Gurami

Jenis ikan air tawar gurame
Jenis ikan air tawar gurame

Ikan Gurame (Osphronemus gouramy) merupakan sejenis ikan air tawar yang terkenal karena sering dikonsumsi masyarakat di Asia Tenggara dan Asia Selatan.

Ikan Gurame merupakan jenis ikan air tawar herbivora atau pemakan tumbuhan. Namun, larva gurame lebih menyukai pakan alami seperti cacing sutera.

Ikan gurame butuh tingkat keasaman air (pH) dalam batas netral yakni antara 6,5-7,5 pH. Harga ikan gurame mahal disebabkan ikan ini butuh waktu relatif lama untuk mencapai ukuran konsumsi masyarakat.

4. Ikan Bawal

Ikan Bawal Air Tawar
Ikan Bawal Air Tawar

Ikan bawal adalah salah satu jenis ikan air tawar paling besar dari jenis ikan neotropik. Ikan bawal mempunyai pertumbuhan yang cepat dibandingkan jenis ikan air tawar lain.

Anda bisa beli ikan bawal segar dengan harga termurah mulai dari Rp 20.000 per 1 kg.

Manfaat makan ikan bawal yaitu mencegah penyakit kolesterol, menyehatkan sistem kardiovaskuler, jadi program diet sehat, dan menstabilkan tekanan darah.

Saat ini ikan Bawal (Colossoma macropum) adalah salah satu jenis ikan air tawar yang banyak dibudidayakan dan dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia.

5. Ikan Mujair

Jenis Ikan Air Tawar Mujair
Jenis Ikan Air Tawar Mujair

Jenis ikan air tawar selanjutnya adalah ikan mujair. Mujair (Oreochromis mossambicus) merupakan sejenis ikan yang sering dikonsumsi masyarakat. Penyebaran ikan ini di perairan Afrika dan di Indonesia.

Ciri-ciri ikan mujair yakni mempunyai mata berwarna merah, agak kehitaman atau agak kecoklatan. Ikan mujair kalau digoreng dan dikasih sambal, rasanya enak sekali.

Jika Anda sering mengonsumsi ikan mujair, maka risiko terbentuknya plak atau peradangan di pembuluh darah akan semakin tinggi.

Plak atau peradangan di pembuluh darah tersebut adalah salah satu faktor risiko penyakit jantung dan stroke.

6. Ikan Patin

Ikan Patin Air Tawar
Ikan Patin Air Tawar

Ikan Patin merupakan ikan berkumis ordo (Siluriformes) yang masuk dalam keluarga Pangasiidae.

Manfaat ikan patin untuk kesehatan

  • Membangun dan Memperbaiki Jaringan Otot.
  • Membantu Menurunkan Berat Badan.
  • Meningkatkan Kesehatan Otak.
  • Melindungi Sistem Saraf.
  • Bagus untuk Kesehatan Mata.
  • Mampu Menurunkan Depresi.
  • Meningkatkan Imun Tubuh.

Sebagai jenis ikan air tawar bergizi, ikan patin hidup di habitat perairan air tawar, seperti kawasan sungai besar, muara sungai, dan danau.

Ikan patin sendiri merupakan salah satu jenis ikan yang cari makan di malam hari atau hewan nokturnal. Jadi, hewan ini mulai melakukan aktivitas saat malam.

Baca juga: Hanako, Ikan Koi Tertua di Dunia

7. Ikan Nila

Jenis Ikan Nila Air Tawar
Jenis Ikan Nila Air Tawar

Ikan nila merupakan ikan konsumsi air tawar. Ikan ini diintroduksi dari Afrika bagian timur pada tahun 1969.

Banyak orang bingung membedakan ikan nila dan mujair. Cara membedakan ikan nila dan mujair yang pertama adalah dari bentuk tubuhnya.

Ciri ikan nila mempunyai tubuh pipih yang memanjang dan berukuran besar. Sedangkan ikan mujair mempunyai tubuh yang lebih pendek dari ikan nila dan sedikit memipih.

Budidaya ikan nila memiliki potensi sebagai salah satu bisnis rumahan yang menguntungkan.

Harga ikan nila merah segar Rp 25.000 per kg. Kalau harga ikan nila hitam segar Rp 35.000 per kg.

8. Ikan Uceng

Ikan Uceng Air Tawar Enak
Ikan Uceng Air Tawar Enak

Ikan Uceng adalah salah satu jenis ikan air tawar yang bertahan hidup dengan oksigen rendah dan air keruh.

Ikan uceng merupakan ikan yang terkenal di daerah Temanggung, karena sering dijadikan oleh-oleh khas Temanggung.

Manfaat ikan uceng mampu memproduksi hemoglobin atau komponen sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.

Hal ini dikarenakan adanya kandungan zat besi dalam ikan uceng.

Kandungan lain dalam ikan uceng berfungsi meregenerasi sel-sel yang rusak dalam tubuh dan menurunkan trigliserida.

9. Ikan Sidat

Jenis Ikan air tawar ikan sidat
Jenis Ikan air tawar ikan sidat

Ikan Sidat atau ikan lokal Pelus sangat terkenal di Pulau Jawa. Di Indonesia bisa ditemukan 7 jenis Ikan Sidat dari 18 jenis yang ada di dunia.

Ikan sidat dan ikan belut sering dianggap mirip oleh sebagian orang karena dari bentuk tubuh keduanya sama yaitu bulat memanjang.

Padahal keduanya berbeda. Bentuk tubuh ikan sidat membulat dan ekornya pipih. Sedangkan ikan belut cenderung mempunyai bentuk tubuh pipih dengan ekor meruncing.

10. Ikan Wader

Mancing Ikan wader di sungai
Mancing Ikan wader di sungai

Ikan wader merupakan jenis ikan air tawar bertubuh kecil dari suku Cyprinidae dan banyak ditemukan di Indonesia.

Ciri Ikan wader yang umum berukuran panjang 10 cm dan berat 10 gram. Terkadang panjangnya bisa mencapai 17 cm.

ikan wader adalah salah satu jenis ikan tawar yang mempunyai kandungan protein sangat tinggi. Konsumsi ikan berprotein tinggi, tentu saja bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Baca juga: 3 Ikan Cupang Avatar Termahal

11. Ikan Nilem

Mancing Ikan Nilem dengan Umpan Kelapa Muda
Mancing Ikan Nilem dengan Umpan Kelapa Muda

Ikan nilem Osteochilus vittatus, adalah salah satu ikan air tawar yang dibudidayakan untuk konsumsi terutama di Pulau Jawa.

Jenis ikan ini tersebar di Asia Tenggara, seperti Tonkin, Siam (Thailand), Semenanjung Malaya, Kalimantan, Sumatera, dan Jawa.

Ikan Nilem banyak dikonsumsi masyarakat untuk lauk pendamping nasi. Tekstur daging ikan ini renyah dan gurih.

Ikan Nilem biasa dipepes atau digoreng. tak hanya itu, telur ikan Nilem dapat dikonsumsi karena mempunyai rasa yang lezat.

12. Ikan Betutu

Budidaya Ikan Betutu di Kolam
Budidaya Ikan Betutu di Kolam

Ikan betutu atau yang biasa dikenal sebagai gabus malas ternyata memiliki khasiat yang sangat baik untuk tubuh manusia.

Alasan ikan betutu mahal karena dagingnya putih, empuk, lezat, dan hampir tidak bertulang. Ikan betutu dipercaya dapat menambah kehalusan kulit karena banyak mengandung vitamin B1, B2, B6, F, dan vitamin E.

Sehingga ikan betutu sering dikonsumsi untuk memperlambat proses penuaan.

Tidak hanya itu, kandungan albumin di ikan tersebut juga mempunyai khasiat sebagai berikut:

  • Mempercepat penyembuhan pasca operasi.
  • Mmpercepat pengeringan luka jahitan.
  • Menyembuhkan nyeri.
  • Membantu pengobatan patah tulang.
  • Mencegah infeksi hepatitis.
  • Menyembuhkan luka bakar.

13. Ikan Belut

Harga Ikan Belut di Pasar Ikan
Harga Ikan Belut di Pasar Ikan

Ikan belut merupakan ikan berbentuk mirip ular yang masuk dalam suku Synbranchidae.

Jika dikonsumsi ikan Belut bagus untuk kesehatan mata, perkembangan fungsi jaringan saraf, membantu membentuk protein, hormone serta membantu menormalkan tekanan darah pada otak.

Bahkan ikan belut juga bisa menurunkan risiko terkena pembekuan darah pada otak.

Selain itu, kandungan magnesium pada belut juga dapat meredakan sembelit dengan cara mengendurkan otot-otot usus dan melunakkan feses.

Hukum makan ikan belut adalah halal atau boleh. Soalnya hewan belut masih termasuk kategori ikan yang kehalalannya secara tegas disebutkan dalam nash hadits.

14. Ikan Gabus

Panen Ikan Gabus di Kolam
Panen Ikan Gabus di Kolam

Ikan gabus adalah ikan predator air tawar yang galak dan ganas. Meski begitu, mengonsumsi ikan gabus bisa mempercepat penyembuhan luka, mencegah terjadinya pembengkakan, dan bagus untuk penderita diabetes mellitus.

Nama ilmiah ikan gabus adalah Channa striata. Sehingga banyak orang juga memelihara ikan gabus atau ikan channa sebagai ikan hias di akuarium.

Oh iya, kandungan protein pada ikan gabus sangat tinggi dibanding jenis ikan lain. Makan 100 gram ikan gabus bisa memberikan 25,2 gram protein.

Baca juga: 7 Jenis Ikan Channa Termahal dan Gambarnya

15. Ikan Tawes

Jenis Ikan Tawes Air Tawar
Jenis Ikan Tawes Air Tawar

Ikan Tawes (Barbonymus gonionotus) adalah jenis ikan air tawar hasil tangkapan yang banyak ditemukan di perairan Danau Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.

Selama ini ikan tawes jarang dikonsumsi masyarakat karena ikan tawes berduri banyak dan halus serta mempunyai aroma amis yang cukup tajam.

Makanan ikan tawes adalah daun-daunan. Kalau masih kecil, ikan tawes makan plankton.

Itu tadi beberapa jenis ikan air tawar yang bisa dikonsumsi masyarakat Indonesia. Dari semua jenis ikan tadi, kalian suka makan ikan apa?

Untuk kalangan rumahan, biasanya mereka lebih suka ikan nila, gurame, lele, hingga mujair. Pasalnya ikan-ikan ini sering dibawa tukang sayur keliling.

Kalau jenis ikan lain dijual di pasar ikan. Sehingga ikan-ikan tersebut laris tapi di hari-hati tertentu saja, misalnya akhir pekan.

Jenis Ikan Hias Air Tawar

Ikan Hias Air Tawar Ikan Cupang
Ikan Hias Air Tawar Ikan Cupang

Ada lagi jenis ikan hias air tawar yang populer di Indonesia. Ikan ini sering dipelihara masyarakat di akuarium.

Apalagi waktu pandemi virus corona kemarin. Banyak jenis ikan hias air tawar diburu masyarakat untuk dipelihara.

Sebab, mereka tidak boleh beraktivitas di luar rumah dan diminta jaga jarak dan tetap stay at home.

Baca juga: 5 Ikan Hias Air Tawar Untuk Anak Kecil

Berikut beberapa jenis ikan hias air tawar paling populer di Indonesia.

  1. Ikan Louhan
  2. Ikan Cupang
  3. Ikan Arwana
  4. Ikan Platty
  5. Ikan Discus
  6. Ikan Guppy
  7. Ikan Koi
  8. Ikan Mas Koki
  9. Ikan Manfish
  10. Ikan Barb Sumatera
  11. Ikan Oscar
  12. Ikan Barb Ghost
  13. Ikan Botia
  14. Ikan Komet
  15. Ikan Lemon
  16. Ikan Swordtail
  17. Ikan Black Ghost
  18. Ikan Neon Tetra

Kesimpulan

Demikian beberapa ikan air tawar yang bisa dikonsumsi dan dipelihara. Nah, perlu digarisbawahi bahwa ikan air tawar konsumsi dan ikan air tawar hias berbeda.

Kalau ikan konsumsi memang untuk dimakan sehari-hari. Sementara ikan hias untuk dipelihara dan hiasan akuarium.

Dari dua jenis ikan tadi, Anda lebih suka makan ikan atau justru memelihara ikan air tawar?

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow berita terbaru di Google News. Terima kasih.