Jenis Vaksin Kucing dan Harga (vetvoice.com.au)Jenis Vaksin Kucing dan Harga (vetvoice.com.au)

Burungnya.com – Sebagian besar cat lovers menyarankan agar siapapun mengadopsi kucing yang sudah divaksin. Mengapa demikian? Alasannya sudah pasti karena kesehatan.

Bagaimana tidak, vaksin kucing berperan penting dalam kesehatan kucing. Jika kucing sudah divaksin maka kemungkinan kucing sakit-sakitan akan berkurang. Bahkan, bisa dibilang kucing akan jarang sakit.

Berbeda bila Anda beli kucing yang belum divaksin, tentunya risiko kucing akan mudah sakit semakin besar. Nah, sekarang vaksin kucing beraneka ragam.

Anda bisa memberikan vaksin ke kucing peliharaan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kucing. Beda jenis vaksin, maka harga vaksin tersebut juga berbeda.

Oleh karena itu, pemilihan jenis vaksin untuk kucing harus tepat dan sesuai dengan isi kantong. Jangan sampai Anda sudah keluar banyak uang, ternyata Anda salah memberikan vaksin.

Jenis Vaksin untuk Kucing (dailypaws.com)
Jenis Vaksin untuk Kucing (dailypaws.com)

Jenis Vaksin Kucing

Apa saja jenis vaksin kucing? Ternyata vaksin kucing ada tiga macam, di antaranya sebagai berikut:

  • Vaksin Rabies
  • Jenis Vaksin Tetracat
  • Vaksin Tricat
  • Jenis Vaksin Feline Panleucopenia Herpesvirus Calicivirus (FVRCP / HCP)
  • Vaksin Feline Leukemia
  • Jenis Vaksin Associated Fibrosarcomas

Agar lebih jelas, kami akan membahasnya satu persatu. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah menentukan mau memberikan jenis vaksin yang mana.

1. Vaksin Rabies

Tahukah Anda vaksin rabies diberikan untuk kucing berusia 20 minggu. Vaksin ini penting guna menghindarkan kucing dari berbagai jenis penyakit.

Sebab, bila kucing sudah terkena rabies, maka tidak hanya membahayakan kucing tersebut, tetapi juga kucing lain, dan pemiliknya.

Virus rabies bisa menyebar juga ke manusia melalui gigitan kucing dan air liurnya. Oleh karena itu, vaksin rabies sangat penting diberikan pada kucing peliharaan di rumah.

2. Vaksin Tetracat

Kalau vaksin Tetracat berbeda lagi. Vaksin ini ditujukan untuk menghindari beberapa penyakit berikut:

  • Feline Rhinotracheitis
  • Clamydia
  • Feline Calicivirus
  • Penyakit Feline Panleucopenia

Cara pemberian vaksin Tetracat hampir sama dengan vaksin Tricat. Bedanya, vaksin Tetracat tidak ditambah pemberian obat cacing saat kucing berusia 12 minggu.

3. Vaksin Tricat

Kami sempat menyinggung sedikit masalah vaksin Tricat. Vaksin ini berfungsi sebagai anti bodi kucing. Dengan vaksi Tricat tingkat imun kucing akan meningkat.

Bahkan, kucing akan terhindar dari berbagai penyakit Feline Rhinotracheitis, Feline Panleucopenia, hingga Feline Calicivirus.

Saat pemberian vaksin Tricat, kucing harus diberi obat cacing. Sebaliknya, untuk vaksin Tetracat tidak perlu obat cacing.

4. Vaksin Feline Panleucopenia Herpesvirus Calicivirus (FVRCP / HCP)

Vaksin dengan nama panjang ini gabungan kemampuan antara vaksin Tetracat dan Tricat.

5. Vaksin Feline Leukemia

Jika kucing Anda hobi keluar rumah atau suka keluar rumah, lebih baik berikan vaksin Feline Leukemia. Alasannya agar kucing Anda tidak tertular virus dari kucing lain.

Dokter hewan biasanya merekomendasikan vaksin ini setiap setahun sekali.

6. Vaksin Associated Fibrosarcomas

Nah, kalau vaksin Associated Fibrosarcomas tujuannya untuk mencegah penyakit Fibrosarcoma atau penyakit tumor jaringan yang menyerang kucing.

Tumor ini bisa muncul karena reaksi alergi terhadap berbagai jenis vaksin yang sudah lebih dulu masuk ke tubuh kucing. Ukuran tumor ini biasanya sekitar 2 cm setelah dibiarkan selama lebih dari 3 bulan.

Itu tadi sedikit penjelasan tentang vaksin kucing dan jenisnya. Ternyata vaksin sangat penting untuk tubuh kucing.

Dalam hal ini kami tidak mewajibkan kucing harus divaksin. Tapi alangkah baiknya jika Anda membeli kucing yang sudah divaksin. Dengan begitu, Anda bisa tenang dalam merawatnya dan terhindar dari berbagai penyakit.

Harga Vaksin Kucing (prestigeanimalhospital.com)
Harga Vaksin Kucing (prestigeanimalhospital.com)

Harga Vaksin Kucing

  • Vaksin Rabies = Rp 100.000
  • Jenis Vaksin Tetracat = Rp 170.000 – Rp 200.000
  • Vaksin Tricat = Rp 80.000 – Rp 200.000

Baca juga:

Kapan Waktu Vaksin Kucing?

Data ini disadur dari MSD Animal Health yang berisi tentang waktu vaksin kucing yang paling tepat.

8 minggu – 10 minggu

Vaksin yang diberikan di usia 8-10 minggu adalah Tricat dan ditambah obat cacing. Kalau vaksin Tetracat tidak perlu diberi obat cacing.

12 minggu – 14 minggu

Pemberian vaksin ini cuma untuk memastikan bahwa kucing mempunyai kekebalan tubuh yang bagus. Sehingga kucing tidak akan tertular virus penyebab flu, herpes, klamidia, dan autoimun.

20 minggu

Kucing yang sudah berusia 20 minggu berarti sudah saatnya diberi vaksin rabies.

6 bulan

Apabila kucing usia 6 bulan belum pernah mendapatkan vaksin, berarti Anda harus memberikan suntik tiga vaksin sekaligus, seperti Tetracat, Tricat, dan Rabies.

Sebaliknya, bila kucing sudah mendapatkan tiga vaksin tadi, maka usia 6 bulan kucing tidak perlu divaksin lagi.

Setiap Tahun

Untuk vaksin tahunan kucing bisa diberi vaksin Tricat dan Rabies atau vaksin Tetracat dan Rabies.

Tentatif

Jenis vaksin Tentatif bisa diberikan saat benar-benar diperlukan atau kucing dalam keadaan tertentu.

Kesimpulan

Demikian beberapa jenis vaksin kucing dan harganya. Pemilihan vaksin kucing harus tepat sesuai dengan kebutuhan dan usia. Apabila kucing belum pernah divaksin sebaiknya segera suntik vaksin.

Vaksin kucing relatif mahal, jadi jangan sampai salah pemberian. Biasanya harga vaksin di antara Rp 80.000 sampai Rp 500.000.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply