Kucing Busok Asli Indonesia Diakui Dunia

Burungnya.com – Akhir tahun lalu, kucing Busok asli Indonesia viral sampai ke tingkat dunia. Ternyata kucing Busok bisa viral karena kucing ras asli Indonesia dan diakui dunia.

Kita pastinya bangga, karena kucing Busok berasal dari Pulau Raas. Pulau ini hanya diakses dengan kapal dan jaraknya sekitar beberapa jam dari Pulau Madura.

Kalau Anda mencari kucing ini di tempat lain, mungkin masih sulit ditemukan. Sebab, kucing Busok sebagian besar hanya ditemukan di Pulau Raas saja.

Baca juga: 15 Jenis Kucing Paling Mahal di Dunia Hampir Rp 2 Miliar

Ciri-ciri Kucing Busok Asli Indonesia

  • Wajah kucing ini mirip kucing hutan.
  • Kucing ini punya wajah persegi di atas dan lancip di dagu.
  • Telinga kucing ini tajam dan meruncing ke atas.
  • Kucing Busok asli Indonesia lebih besar dari kucing domestik lain.
  • Bulu kucing ini mirip Russian Blue atau British Shorhair.
  • Kucing busok sebagian besar berwarna abu-abu tapi ada juga yang kecokelatan, kebiruan, hitam, hingga kombinasi.
  • Kucing Busok memiliki ekor pendek mirip pom-pom dan bisa berdiri tegak.
  • Bulu kucing Busok juga lebih tebal dari kucing-kucing domestik lainnya di Indonesia.

Kucing Busok Ras Kucing Asia

Kucing Busok Kucing Ras Indonesia
Kucing Busok Kucing Ras Indonesia

Seorang peneliti biologi, Ronny Rachman Noor, sudah melakukan penelitian fenotipe dan genotype pada kucing Busok di tahun 2009 tempatnya di Pulau Madura.

Kucing Busok asli Indonesia disebut juga kucing Raas. Kucing ini dikatakan ras kucing asia karena punya tanda bentuk ekor bengkok di bagian ujung.

Kemudian Guru Besar Pemulian dan Genetika dari Fakultas Peternakan IPB University temukan fakta mengejutkan bahwa kucing warna abu-abu ini mempunyai variasi genetika tinggi dan langka.

Iya, kucing Busok langka karena tidak ditemukan selain di Pulau Madura. Jadi, peneliti tadi yakin kucing busok ras asli Indonesia. Dia sama seperti anjing kintamani dan anjing bernyanyi di Papua.

Baca juga: 5 Jenis Ras Kucing Kecil yang Tetap Mungil sampai Dewasa

Kucing Busok Diakui Dunia

Pada bulan September 2022 terdapat gelaran Ajang Internasional Cat Show di Sidoarjo, Jawa Timur.

Secara mengejutkan, di acara tersebut kucing Busok dapat pengakuan dari World Cat Federation (WFC) sebagai kucing asli Indonesia.

Pencapaian ini jadi prestasi yang membanggakan, mengingat perjuangannya yang cukup panjang.

Menurut Slamet Raharjo, mantan pengurus Indonesian Cat Association (ICA), yang ikut memperjuangkan Busok ke WFC, upaya agar Busok diakui sebagai ras kucing Indonesia sebenarnya sudah dilakukan sejak tahun 2008 tetapi ada kendala.

“ICA terkendala dengan data genetik. Secara fisik (Busok) sudah OK, namun pada saat itu data genetiknya belum ada yang mencatat. ICA akhirnya melalui pengurusnya meminta beberapa ekor untuk dijadikan indukan kucing itu. Dari indukan-indukan yang dikawinkan itu, kita merekam data secara benar sehingga bisa diketahui karakter fisik dan genetiknya. Akhirnya, syarat pengajuan terpenuhi dan disetujui,” jelasnya, seperti yang dikutip dari Voaindonesia com (20/12/2022).

Dulu kucing Busok sudah diperkenalkan di kontes kucing Internasional Indonesia Bred and Raas Catshow di tahun 2018.

Di kontes tersebut ada Lesley Morgan dari Tasmania-Australia dan Awaludin Jafar dari Malaysia sebagai juri.

Tujuan dari kontes tersebut untuk memperkenalkan kucing Busok ke khalayak ramai.

Baca juga: 18 Jenis Kucing Peliharaan Paling Populer di Indonesia

Mitos Kucing Busok

Percaya tidak percaya, kucing busok asli Indonesia diyakini bisa mendatangkan keberuntungan, nasib baik, hingga rezeki melimpah bagi pemiliknya.

Sayangnya warga luar pulau tidak diperbolehkan membawa kucing busok keluar pulau.

Katanya kucing busok yang dibawa keluar justru bisa mendatangkan kesialan. Warga di sana percaya setiap kapal yang mencoba menyelundupkan kucing busok secara diam-diam akan tenggelam. Alhasil, ras kucing ini terjaga kemurniannya.

Apabila Anda ingin bawa kucing busok keluar pulau, maka kucing ini harus dikebiri atau disteril.

Nana Arnidiana, asisten direktur medis Rumah Sakit Hewan Pendidikan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (ESHPSKHN), IPB, menyambut baik pengakuan Busok sebagai kucing khas Madura.

Dia sangat bangga dan menghargai upaya ICA dan warga Pulau Raas untuk bisa mewujudkannya.

“Mereka benar-benar menjaga kemurnian ras kucing ini. Meskipun pembuktian ilmiahnya saat itu belum begitu banyak tapi sudah banyak tulisan yang mengklaim bahwa kucing itu asli di sana, dan kemudian mereka sangat ketat mengawasi transportasi atau lalu lintas kucing ini. Mereka tidak mengizinkan kucing itu keluar dari pulau itu kalau tidak disteril dulu,” kata Nana.

Menurut Nana, jumlah Busok sangat terbatas di Pulau Raas. Jumlah kucing yang tercatat resmi di sana saat ini hanya sekitar 100 ekor.

Baca juga: 25 Fakta dan Mitos Kucing Hitam di Seluruh Dunia

Harga Kucing Busok

Kami belum mengetahui secara pasti harga kucing busok asli pulau Raas. Namun, di Shopee ada yang menjual kucing Busok betina seharga Rp 600.000.

Penjualnya chibi_ols tapi keterangan aktif sudah sebulan yang lalu. Dia juga punya akun Tokopedia yang jual kucing busok betina harga Rp 500.000.

Di bagian kolom diskusi ada yang tanya “Kak maaf, ini busok asli? Sudah disteril belum?

Jawaban Chibi OLS, “asli, belum steril”. Lokasi penjual kucing busok ini sepertinya di Tangerang Selatan.

Untuk kucing Busok di Tokopedia sudah tidak dijual, tapi dia masih aktif 1 hari yang lalu. Barang yang dijual juga campur-campur, mulai fashion, makanan, kosmetik, hingga kucing bengal betina.

Menurut kami pribadi, seharusnya kucing busok tidak diperjualbelikan di luar pulau Raas. Biarlah kucing ini tetap tumbuh di sana.

Nanti kalau semua orang sudah punya kucing Busok, kucing ini jadi tidak spesial lagi.

Kesimpulan

Demikian kucing busok asli Indonesia yang diakui dunia. Kita patut berbangga dengan pengakuan dari World Cat Federation (WFC).

Terima kasih untuk semua orang dan organisasi yang telah membantu kucing busok mendapatkan pengakuan dunia.

Terima kasih juga kepada warga Pulau Raas, Madura yang telah menjaga kemurnian ras kucing busok.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow berita terbaru di Google News. Terima kasih.