Makanan Burung Kicau dari Jangkrik Disuntik Putih Telur (beritagar.id)Makanan Burung Kicau dari Jangkrik Disuntik Putih Telur (beritagar.id)

Burungnya.com – Kroto dari hari ke hari mulai sulit didapat di pasaran. Entah mengapa makanan extra fooding ini perlahan mulai menghilang. Sebagai alternatif pengganti kroto, Anda bisa memberikan jangkrik tapi yang sudah disuntik putih telur.

Tahukah Anda, kandungan protein di dalam jangkrik sudah banyak, tapi bisa ditambah lagi dengan putih telur. Jangkrik disuntik putih telur agar lebih bernutrisi. Apakah jangkrik tidak mati setelah disuntik?

Tentu saja, jangkrik akan mengalami syok karena disuntik putih telur. Oleh karena itu, pemberian jangkrik ini harus dilakukan segera. Begitu selesai suntik, berikan jangkrik pada burung kicau. Jadi, nyuntiknya jangan banyak-banyak ya.

Baca juga: 22 Ciri Jangkrik yang Bagus untuk Burung Kicau

Kandungan Nutrisi Jangkrik

Apa saja yang terdapat di dalam tubuh jangkrik? Jangkrik mengandung protein yang melimpah, kalium, magnesium, kalsium, fosfor, tembaga, seng, dan zat besi.

Agar protein di dalam tubuh jangkrik lebih banyak, Anda bisa menambahkan putih telur. Nah, masalahnya burung kicau tidak suka mengonsumsi putih telur secara langsung.

Putih Telur Disuntikkan di Tubuh Jangkrik (naturalpedia.com)
Putih Telur Disuntikkan di Tubuh Jangkrik (naturalpedia.com)

Alternatif caranya bisa melalui penyuntikan putih telur ke tubuh jangkrik. Nanti jangkrik tersebut bisa dijadikan pakan burung Murai Batu, Kacer, Jalak, Cendet, Cucak Ijo, Ciblek, dan lain-lain.

Baca juga: 2 Jenis Murai Batu Juara yang Makan 100 Jangkrik Sebelum Lomba

Cara Menyuntikkan Putih Telur ke Tubuh Jangkrik

Bahan-bahan:

  • Putih telur ayam mentah 1 butir.
  • Alat suntik bersih yang belum digunakan dengan kapasitas 1cc.
  • Jangkrik 5-10 ekor.

Cara Menyuntikkan Putih Telur:

  1. Pecahkan telur ayam.
  2. Pisahkan antara putih telur dan kuning telur.
  3. Ambil putih telurnya saja dan masukkan ke dalam alat suntik.
  4. Pegang jangkrik satu persatu dan suntikkan di bagian perutnya.
  5. Sisa putih telur bisa digoreng lagi atau dibuang saja.
  6. Jangkrik yang sudah disuntik diharapkan segera diberikan sebagai makanan burung kicau.

Baca juga: Rahasia Murai Batu Juara Ini Jangkrik Putih, Uang Rp 110 Juta Ditolak

Alat Suntik 1 cc (alibaba.com)
Alat Suntik 1 cc (alibaba.com)

Pertanyaan Jangkrik Disuntik Putih Telur

  1. Apakah jangkrik seperti ini bisa diberikan setiap hari? Kalau mau memberikan jangkrik suntikan juga tidak masalah karena kandungannya baik dan tidak ada efek samping.
  2. Seberapa banyak putih telur yang disuntikkan? Sedikit saja, yang penting ada putih telur yang masuk ke tubuh jangkrik. Jangan sampai perut jangkrik meledak karena kebanyakan terisi putih telur.
  3. Bagaimana jika jangkrik mati setelah disuntik? Suntikan jangan terlalu dalam dan tidak terlalu banyak. Jangkrik segera diberikan ke burung kicau.
  4. Efek burung setelah diberi jangkrik berprotein putih telur? Efeknya positif, burung jadi rajin bunyi dan cepat gacor.

Baca juga: Manfaat Jangkrik Putih Membuat Burung Gacor Ngotot Bongkar Isian

Kesimpulan

Demikian makanan burung kicau terbaik dengan jangkrik yang sudah disuntik putih telur. Selain putih telur, Anda bisa memberikan daun-daunan tertentu sebagai makanan jangkrik.

Misalnya burung Anda tidak suka daun mengkudu, Anda bisa memberikan daun mengkudu lewat jangkrik. Caranya mudah, tinggal berikan daun mengkudu sebagai pakan jangkrik. Nanti burung sama seperti makan daun mengkudu, tapi lewat perantara jangkrik.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply