Makanan Burung Kutilang (birds.watch)Makanan Burung Kutilang (birds.watch)

Burungnya.com – Burung kutilang memiliki nama latin Pycnonotus aurigaster. Kutilang saat ini cukup banyak dipelihara masyarakat karena harganya murah dan suara gacor. Burung ini cukup ditemui di pasar burung karena tersebar meluas di Asia Tenggara, Hong Kong, dan Tiongkok.

Selain gampang ditemui, perawatan Kutilang relatif mudah. Pemilihan Makanan burung kutilang juga mudah dan bervariasi. Jadi, mudah dan tidak menyulitkan pemiliknya.

Kutilang yang diberi makanan berkualitas, dia akan cepat gacor dan ngerol panjang. Sehingga burung ini mulai banyak dipelihara di Indonesia. Apa saja pakan burung Kutilang?

Baca juga: 3 Aplikasi Burung Kutilang untuk Masteran

Makanan Burung Kutilang

Makanan Burung Kutilang Gacor (ebird.org)
Makanan Burung Kutilang Gacor (ebird.org)

Sebenarnya burung Kutilang bisa diberi pakan apa saja. Namun, lebih bagus bila kutilang diberi makanan dari alam, misal buah, serangga, dan voer kemasan. Sekarang kita bahas satu persatu.

1. Buah Pepaya

Di alam burung Kutilang suka sekali makan pepaya. Anda bisa memberikan pepaya untuk pakan harian kutilang. Walau belum dikupas sekalipun, kutilang bisa mengetahui mana buah pepaya yang matang.

Jadi, dalam pemberiannya, kasih pepaya matang pada kutilang. Potong sebagian dan gantung di dinding sangkar. Buah dulu bijinya karena kutilang tidak suka biji pepaya.

Kalau sudah sore, cabut pepaya, biar tidak busuk. Besok pagi baru kutilang diberi pepaya yang baru.

2. Pisang

Ada banyak pisang di negara Indonesia. Kira-kira pisang apa yang disukai burung kutilang? Biasanya burung kutilang suka dengan pisang kepok putih. Pisang ini dapat membuat kutilang cepang gacor.

Pisang kepok pilih yang sudah matang. Kalau pisang yang belum matang, teksturnya masih keras. Kemudian pilih yang isinya warna putih. Kalau warna pisangnya kuning, rasanya berbeda.

Cara pemberian, buka sedikit bagian kulit pisang, lalu gantung di dinding sangkar. Nanti kutilang akan makan melalui celah di kulit yang kalian buka.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Suara Burung Kutilang pada Burung Kicau

3. Jangkrik

Suara Burung Kutilang Kurang Bagus untuk Masteran (hewanbinatang.com)
Suara Burung Kutilang Kurang Bagus untuk Masteran (hewanbinatang.com)

Serangga jangkrik masuk kategori makanan burung Kutilang yang bagus. Sebab, pakan ini mengandung protein yang tinggi. Selain jangkrik, ada serangga lain yang disukai kutilang, di antaranya belalang, laron, kroto, dan lain-lain.

Pemberian jangkrik bisa setiap hari. Untuk serangga yang lain sebaiknya berikan beberapa hari sekali. Sebab, serangga tersebut bisa menyebabkan over birahi.

Kalau jangkrik sebenarnya juga bisa membuat Kutilang cepat birahi, tapi efeknya halus. Sehingga baik untuk tubuh kutilang.

4. Voer

Untuk makanan burung Kutilang sehari-hari, Anda bisa memberikan voer. Pakan ini harus tersedia di cepuk. Namun, karena voer mudah berjamur, sebaiknya selalu perhatikan kondisi voer di saat musim hujan.

Sekarang sudah banyak makanan voer untuk kutilang atau trucukan. Cari saja di ecommerce dengan judul voer kutilang atau voer trucukan. Nanti akan ketemu voer pilihan terbaik.

Apabila Anda sedang malas keluar rumah, mungkin cara ini yang paling simpel. Namun, jika Anda sedang di luar, lebih baik mampir pasar burung atau kios pakan burung untuk beli voer kutilang.

Baca juga: 5 Makanan Burung Kutilang yang Bagus dan Cara Perawatan

5. Vitamin Kutilang

Aplikasi Burung Kutilang (hbw.com)
Aplikasi Burung Kutilang (hbw.com)

Selain pemberian makanan, Anda juga harus memberikan vitamin untuk kutilang. Pasalnya vitamin juga diperlukan kutilang, terutama di musim penghujan seperti sekarang.

Vitamin dan suplemen itu beda tipis. Kalau vitamin untuk menjaga stamina. Sementara suplemen untuk menambah performa di lomba.

Vitamin kutilang juga tersedia di ecommerce. Jadi tinggal cari saja vitamin kutilang, nanti keluar banyak pilihan dengan harga yang berbeda-beda.

6. Cabai

Beda dari yang lain, burung Kutilang bisa diberi cabai untuk memicu burung cepat gacor. Ingat, burung tidak bisa merasakan pedas. Walau kalian memberikan cabai, ini dianggap buah oleh burung kutilang.

Pemberian cabai ini cukup seminggu sekali atau dua minggu sekali. Sebab, ini sifatnya untuk membuat tubuh panas saja. Lebih baik, bila cabai ini diberikan di musim penghujan.

7. Sawo

Burung Kutilang juga suka dengan buah sawo. Oh iya, lebih baik beli sawo saja. Jangan cari buah sawo di pekarangan, nanti takutnya ada hantunya. Buah sawo rasanya manis, jadi jangan diberikan setiap hari. Berikan sawo sebagai selingan saja.

Misalnya burung Kutilang sedang tidak mau makan, coba berikan buah sawo. Nanti burung tersebut akan mau makan lagi. Jadi, jangan sering-sering memberikan buah sawo. Ini bisa dijadikan senjata pas nafsu makan burung menurun.

Kesimpulan

Demikian beberapa makanan burung Kutilang agar cepat gacor. Selain pemberian makanan, burung kutilang juga butuh teman dan pemasteran. Bila tidak ada teman kutilang yang gacor, Anda bisa memaster dengan burung yang gacor.

Kutilang gacor karena terpancing dengan suara kutilang lainnya. Namun, ada juga kutilang yang gacor karena sedang birahi terhadap kutilang betina.

Ini wajar karena kutilang betina butuh digoda dulu dengan nyanyian agar terpesona. Nah, saat itulang kutilang jantan akan bernyanyi merdu.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply