Harga Makanan Kucing Murah Meriah dan Mereknya (catlycat.com)Harga Makanan Kucing Murah Meriah dan Mereknya (catlycat.com)

Burungnya.com – Nutrisi untuk kucing kesayangan sangat penting untuk memelihara kesehatan kucing. Untuk itulah penting bagi Anda memberikan makanan terbaik untuk kucing. Anda tidak perlu khawatir dengan biaya perawatan, karena sudah ada makanan kucing murah yang bisa ditemukan di pasaran.

Meski memiliki harga yang murah, Anda tidak perlu khawatir karena nutrisi yang ada di pakan kucing sudah disesuaikan dengan kebutuhan kucing.

Selain itu, harga yang murah dapat menekan pengeluaran harian kucing. Beberapa pakan kucing berikut bisa menjadi pilihan nutrisi yang tepat untuk kucing kesayangan.

Pilihan Merek Pakan Kucing Murah dan Terbaik

Anda tidak perlu bingung untuk memberikan pakan terbaik untuk kesehatan kucing. Dengan harga yang murah pun nutrisi kucing tetap bisa terpenuhi.

Merek pakan kucing murah di pasaran berikut bisa menjadi pilihan Anda memberikan nutrisi terbaik untuk kucing.

1. Maxi Premium Cat Food

Makanan Kucing Murah Excel (carousell.com)
Makanan Kucing Murah Excel (carousell.com)

Jika Anda ingin memberikan pakan kucing premium dengan harga terjangkau, merek Maxi bisa menjadi pilihan Anda. Nutrisi yang terkandung dalam pakan kucing ini terbilang cukup lengkap.

Hanya saja, pakan kucing merek Maxi ini tidak tersedia untuk kitten.
Pakan kucing ini biasanya dijual secara kiloan. Pedagang akan melakukan repacking dengan kemasan 0.5 kg ataupun 1 kg.

Jika Anda ingin membeli dengan kemasan pabrikan, Maxi hanya menyediakan dalam kemasan 20 kg.
Anda bisa membeli Maxi Premium Cat Food dengan harga sekitar Rp 25.000 untuk kemasan 1 kg. Cukup terjangkau bukan?

2. Felibite Dry Food

Makanan Kucing Murah Felibite (tokopedia.com)
Makanan Kucing Murah Felibite (tokopedia.com)

Makanan kucing murah lain yang mudah ditemukan di petshop atau toko online adalah merek Felibite. Pakan kucing ini memiliki kemasan ekonomis, yaitu sebesar 500 gram.

Selain itu, kandungan pada pakan ini juga sudah disesuaikan dengan kebutuhan kucing dewasa dengan rasa yang pastinya akan disukai kucing.

Tak hanya untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya saja, dalam Felibite juga terkandung nutrisi untuk kesehatan bulu dan mata kucing. Menariknya, Anda bisa membeli Felibite kemasan 500 gram hanya dengan harga Rp 12.000 saja.

3. Excel Cat Food

Pakan kucing murah kemasan 500 gram yang bisa menjadi alternatif lain adalah merek Excel. Tak hanya mengandung nutrisi yang lengkap, pakan kucing juga terdapat beragam variasi.

Anda bisa memilih varian tuna berbentuk ikan atau donat dan varian tuna ayam dengan bentuk segitiga.

Menariknya, pakan kucing ini bebas dari babi dan mengandung formula untuk mengurangi bau kotoran. Anda bisa membeli pakan ini dengan harga Rp 10.000 untuk kemasan 500 gram.

4. Cat Choize

Jika Anda mencari pakan kucing murah khusus untuk kitten, Cat Choize menjadi pilihan yang tepat. Tak hanya tersedia untuk kitten saja, Cat Choize juga tersedia varian untuk kucing dewasa.

Selain itu, untuk varian kitten sudah mengandung susu yang mampu mendukung perkembangan kucing, sedang varian adult terdiri dari varian tuna dan salmon.

Jika Anda tertarik untuk membeli pakan ini, harga Cat Choize adult sekitar Rp 17.000 untuk kemasan 800 gram. Sedangkan untuk yang kitten bisa dibeli dengan harga Rp 25.000 per 1 kg.

Baca juga:

5. Cici Adult Cat Food

Cici Cat Food menjadi rekomendasi pakan kucing murah dengan varian yang beragam. Anda tidak hanya bisa membeli varian dry food saja, tetapi juga sudah ada varian wet food dengan harga Rp 6.000 per pouch.

Sedangkan untuk varian dry food dijual dengan harga Rp 60.000 untuk kemasan 1,2 kg.

Menariknya, pakan kucing ini memiliki kualitas premium dengan kandungan nutrisi yang lengkap. Selain itu, rasa dari pakan kucing ini juga sangat disukai oleh berbagai jenis kucing.

6. Ori Cat

Ada lagi rekomendasi makanan kucing murah dan bagus namanya Ori Cat. Makanan ini sangat murah karena harganya Rp 17.000 per 1 kg asli kemasan pabrik. Dijamin Ori Cat bergizi karena perpaduan antara daging ikan, kambing, dan sapi.

Bentuk makanan Ori Cat cukup disukai kucing karena mirip ikan dan kotak biskuit. Teksturnya tidak terlalu keras, dan justru cenderung empuk untuk anak kucing sekalipun. Anda bisa mencari Ori Cat di pet shop terdekat atau secara online di marketplace.

7. Cat Food Beauty

Selanjutnya makanan kucing yang murah adalah Cat Food Beauty Premium. Makanan kucing ini sudah pasti murah karena cuma Rp 20.000 per 800 gram dan Rp 23.000 untuk kemasan 1 kg. Enaknya lagi, makanan ini bisa diberikan pada kucing kitten dan dewasa.

Sehingga Anda bisa lebih berhemat bila memiliki beberapa kucing dengan usia yang berbeda-beda. Walau murah, makanan kucing ini bukan murahan karena kandungan protein di dalamnya mencapai 32 persen. Bentuk makanan kucing ini butiran kecil sehingga kucing anakan pun bisa memakannya dengan mudah.

Kesimpulan

Makanan kucing murah bisa menjadi pilihan nutrisi yang baik untuk semua jenis kucing. Anda tidak perlu ragu dengan kualitasnya, karena sudah disesuaikan dengan kebutuhan nutrisi harian kucing.

Bukan berarti makanan kucing murah kualitasnya juga murahan. Kalau kucing Anda suka makanan tersebut, kenapa harus beli yang mahal.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply