Merpati Joe Terbang dari Amerika Serikat ke Australia Sejauh 13.000 km Disuntik Mati (daylimail.co.ukMerpati Joe Terbang dari Amerika Serikat ke Australia Sejauh 13.000 km Disuntik Mati (daylimail.co.uk

Burungnya.com – Kalau sudah membicarakan tentang peraturan, maka harus ditaati. Nah, karena peraturan di Australia sangat ketat, maka Merpati yang terbang dari Amerika Serikat sampai ke Australia akan disuntik mati.

Burung Merpati Hilang Oktober 2020

Merpati ini telah melintasi Samudra Pasifik. Burung dengan nama Joe ini awalnya dilaporkan hilang dari Oregon, Amerika Serikat pada bulan Oktober tahun 2020.

Hampir dua bulan kemudian, burung ini muncul di Melbourne, Australia. Menurut keterangan pihak berwenang, Merpati tersebut dapat menimbulkan risiko biosekuriti langsung terutama bagi populasi burung dan industri unggas Australia.

Nah, dari alasan tersebut burung Merpati bernama Joe terpaksa ditangkap dan disuntik mati.

Warga Memberi Makan Merpati Joe

Salah seorang warga sempat memberinya makan karena merasa iba. Bagaimana tidak, tubuhnya terlihat sangat kurus.

Warga yang bernama Kevin Celli-Bird ini menemukan Merpati tersebut di kebun belakang pada bulan Desember 2020. Dia melihat burung Merpati Joe sangat kurus, akhirnya dia memberinya makan berupa biskuit kering yang dihancurkan.

Setelah dicari tahu asal usul burung tersebut melalui internet, Celli-Bird baru mengetahui bahwa burung tadi merupakan burung lomba Merpati Balap dan memiliki pemilik di Alabama, Amerika Serikat.

Memang benar, Merpati ini terakhir kali terlihat sedang mengikuti ajang Merpati Balap di Oregon Barat, Amerika Serikat.

Merpati Joe akan Ditangkap

Temuan Celli-Bird tentang burung Merpati Joe tadi menjadi berita utama di Australia. Tak berapa lama, pihak berwenang mencari burung tadi terkait ancaman infeksi.

Sekarang burung Merpati Joe belum tertangkap. Namun, pihak Departemen Pertanian, Air, dan Lingkungan Australia mengatakan bahwa burung Merpati tadi harus disingkirkan karena takut menularkan penyakit ke unggas lokal.

Baca juga:

Sulit Impor Burung ke Australia

Selama ini mengimpor burung secara legal ke Australia bisa dibilang prosesnya rumit dan sulit. Kalaupun bisa, pasti akan menghabiskan biaya yang mahal.

Soalnya, ini terkait status kesehatan impor dan persyaratan pengujian standar di sana. Bila tidak memenuhi standar kesehatan dan impor, maka siapapun tidak bisa membawa masuk burung dari luar ke Australia.

“Terlepas dari asalnya, setiap burung peliharaan yang belum memenuhi status kesehatan impor dan persyaratan pengujian tidak diizinkan untuk tetap berada di Australia,” kata juru bicara departemen dalam sebuah pernyataan, seperti yang disadur dari Liputan6.com (15/1/2021).

Oh iya, tidak ada burung Merpati yang diimpor secara resmi dari Amerika Serikat selama lebih dari satu dekade.

Gelang Palsu

Dari informasi The Age, Merpati Balap Joe yang sudah terbang sejauh 13.000 km ini bisa terhindar dari hukuman mati. Hal ini karena cincin kaki atau gelang yang dikenakan Merpati tersebut palsu.

Menurut salah satu pejabat di Amerika Serikat, gelang itu palsu dan Merpati Joe memang milik Australia. Namun, terkait masalah gelang ini masih belum ada titik terangnya.

Tapi bagaimana burung Merpati Joe bisa terbang dari Amerika Serikat ke Australia dan menempuh jarak 13.000 km? Dari keterangan pihak berwajib, burung tersebut kemungkinan menumpang di kapal kargo. Sehingga fisiknya masih kuat walau tidak makan berbulan-bulan.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply