Lovebird Gacor Jadi Macet Bunyi cintaihidup.comLovebird Gacor Jadi Macet Bunyi (cintaihidup.com)

Burungnya.com – Lovebird gacor di rumah tiba-tiba jadi macet bunyi saat dibawa ke gantangan. Kira-kira apa penyebabnya? Ternyata Lovebird yang awalnya gacor bisa jadi malas bunyi atau macet bunyi karena berbagai faktor.

Ya, ada banyak faktor yang menyebabkan Lovebird tiba-tiba macet bunyi. Biasanya Lovebird ngekek panjang hingga 1-2 menit, sekarang berkurang jadi ngekek pendek 30 detik.

Baca juga: Awalnya Lovebird Ngekek 10 Detik, dengan Settingan Ini Jadi 2 Menit

Mengapa suara ngekek Lovebird bisa pendek-pendek dan terkadang malah tidak bunyi? Ternyata semua ini tergantung dari tingkat kecerdasan burung Lovebird itu sendiri. Namun, ada pula yang disebabkan oleh kesalahan dalam perawatan sehari-hari.

Perubahan perawatan secara mendadak juga berpotensi membuat Lovebird macet bunyi. Misalnya, Anda membeli Lovebird gacor dari seseorang, tapi Anda tidak menanyakan perawatannya.

Maka, saat Anda menggunakan setingan atau perawatan sendiri, Lovebird merasa tidak nyaman karena tidak sesuai dengan perawatan sebelumnya.

Kurang lebih seperti itu hal-hal yang menyebabkan Lovebird tidak mau ngekek panjang lagi. Sebenarnya masih banyak lagi faktor penyebab yang lain, berikut penjelasan lengkapnya.

1. Lovebird stres menyebabkan macet bunyi

Tidak hanya manusia, Lovebird juga bisa stres karena perubahan perawatan, penggantian sangkar, sangkar terjatuh, cuaca kurang bersahabat, sering gonta-ganti pakan, diganggu hewan, dan lain-lain.

Selain itu, Lovebird stres juga sering kali disebabkan oleh lawannya yang terlalu fighter. Sehingga Lovebird drop dan akhirnya stres. Kalau sudah stres, performa Lovebird bakal menurun mulai dari durasi ngekeknya berkurang, malas bunyi, dan bahkan sampai macet bunyi.

Baca juga: Ciri-Ciri Burung Stres Lengkap dengan Penyebab dan Cara Mengatasinya

2. Sering gonta-ganti perawatan Lovebird

Setingan atau Perawatan Harian Lovebird Kusumo youtube.com
Setingan atau Perawatan Harian Lovebird Kusumo (youtube.com)

Seperti yang sudah kami singgung di atas, gonta-ganti perawatan Lovebird dapat membuatnya stres. Biasanya hal ini sering terjadi saat kicau mania membeli burung baru dari seseorang.

Mereka terlalu senang dengan burung barunya hingga lupa tidak menanyakan masalah perawatan atau setingan. Padahal, setingan Lovebird sangat penting untuk menunjang performanya sehari-hari.

Lovebird yang awalnya ngekek 1 menit lebih bisa menurun drastis hingga 10 detik. Ini karena Lovebird tidak terbiasa dengan perawatan yang baru. Lovebird harus beradaptasi lagi yang tentunya membutuhkan waktu cukup lama.

Baca juga: Penelitian Cara Memahami Settingan Lovebird Lomba dalam 1 Bulan

3. Gonta-ganti merek pakan Lovebird

Makanan burung Lovebird biar Cepat Gacor dan Ngekek Panjang (birdeden.com)
Makanan burung Lovebird biar Cepat Gacor dan Ngekek Panjang (birdeden.com)

Pakan Lovebird sebaiknya jangan digonta-ganti. Bila sudah sering memberikan merek pakan tertentu dan Lovebird suka, maka tidak perlu ganti pakan baru yang katanya lebih bagus.

Kalau memang terpaksa diganti, Anda bisa mengganti merek pakan Lovebird secara bertahap. Misalnya, Pakan A sudah lama dipakai diganti dengan pakan B.

Pakan A tetap diberi 80 persen, kemudian dicampur pakan B 20 persen. Minggu berikutnya ditambah, pakan B jadi 50 persen. Begitu seterusnya sampai pakan B diberikan sebanyak 100 persen.

4. Penggantian sangkar Lovebird

Tangkringan Lovebird Kusumo biar tidak turun dan anteng (youtube.com)
Tangkringan Lovebird Kusumo biar tidak turun dan anteng (youtube.com)

Ternyata penggantian sangkar beserta isinya bisa berpengaruh pada durasi ngekek Lovebird. Oleh karena itu, lebih baik disamakan saja sangkar Lovebird tersebut, seperti warnanya, tangkringan, cepuk pakan, serta ukuran sangkar.

Kalau bisa, Anda beli saja sangkar dari pemilik lama sekalian, lengkap dengan tangkringan dan wadah pakannya. Ini membuat Lovebird tidak perlu adaptasi lagi dan merasa nyaman walau sudah berada di pemilik yang baru.

5. Perubahan cuaca sekitar

Cuaca di sekitar rumah dapat membuat Lovebird yang awalnya ngekek panjang menjadi malas bunyi. Sebagai contoh, Anda membeli burung Lovebird di daerah Malang yang dikenal mempunyai cuaca sejuk dan dingin.

Kemudian, Anda membawanya pulang ke daerah Gresik atau Surabaya. Alhasil, cuacanya sudah berubah dari dingin menjadi panas. Tentu, Lovebird akan mengalami perubahan durasi ngekeknya.

Hal ini wajar karena Lovebird perlu waktu untuk beradaptasi di tempat baru. Namun, seiring berjalannya waktu jika dia merasa nyaman dengan perawatan Anda, maka dia pasti akan kembali ngekek seperti sediakala.

6. Lovebird mudah over birahi

Semakin bertambahnya usia, organ-organ tubuh Lovebird juga ikut berkembang, terutama organ reproduksi. Hal ini menjadikan Lovebird mudah birahi atau over birahi.

Lovebird akan terlihat menggesek-gesekkan kloakanya ke tangkringan, ngeruji, gigit tangan, dan lain-lain. Kalau sudah begini, cara yang paling tepat menanganinya yaitu dengan mencarikan pasangan. Lovebird jantan segera dicarikan pasangan Lovebird betina agar hasratnya tersalurkan.

Baca juga: 3 Tingkatan Lovebird Birahi Lengkap dengan Ciri dan Cara Mengatasinya

7. Lovebird kegemukan atau obesitas

Tubuh Lovebird yang gemuk obesitas dapat mengurangi durasi ngekeknya. Lovebird jadi malas ngekek panjang dan cuma ngetik-ngetik saja setiap hari.

Selain itu, Lovebird juga sering tidur, malas bergerak, dan malas berkicau. Anda harus menyelesaikan masalah ini dengan memberikan latihan pada Lovebird.

Caranya, masukkan saja Lovebird ke kandang umbaran atau kadang yang panjang untuk melatih napas Lovebird dan mengurangi lemaknya.

8. Lovebird kekurangan vitamin

Vitamin sangat penting bagi Lovebird. Soalnya, vitamin dapat menambah energi, menambah kekebalan tubuh terhadap penyakit, dan menambah kecerdasan Lovebird.

Vitamin Lovebird sudah banyak dijual di pasaran. Jika Anda bingung memilih vitamin yang bagus untuk Lovebird, ada baiknya Anda membaca artikel 10 Vitamin Lovebird dan Tips Memilih Vitamin yang Bagus.

9. Lovebird mabung

Proses mabung pada Lovebird sebenarnya juga dialami oleh burung lain. Ini memang masa-masa alami burung dalam melakukan pergantian bulu dan menandai bahwa burung mengalami pertumbuhan.

Saat Lovebird mabung, dia akan menyimpan energinya sehingga jarang sekali berkicau. Kalau dipaksakan berkicau, proses mabungnya malah berjalan lama dan tidak selesai-selesai.

Oleh karena itu, Lovebird yang mabung harus diistirahatkan dari rutinitas perlombaan. Hal ini untuk membantu proses mabung cepat selesai dan performanya cepat kembali seperti sediakala.

10. Lovebird terkena penyakit

Lovebird terkena penyakit snot (bukalapak.com)
Lovebird terkena penyakit snot (bukalapak.com)

Ada kemungkinan penurunan durasi ngekek Lovebird disebabkan oleh penyakit Lovebird. Masalahnya ada banyak jenis penyakit Lovebird. Namun, Anda bisa mengenali penyakit Lovebird dilihat dari mata dan kotorannya.

Biasanya Lovebird yang sakit kotorannya berbentuk encer dan matanya terlihat sayu, terkadang juga ada bintik putih di mata atau sering disebut snot.

Demikian beberapa penyebab Lovebird gacor jadi macet bunyi lengkap dengan cara mengatasinya. Jika Lovebird Anda mengalami masalah serupa, ada baiknya Anda mencari tahu dulu penyebabnya agar dapat dengan mudah dicarikan solusinya.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Lovebird Hanya Ngetik di Lomba dan Tidak Mau Ngekek

Kalau masalah jenis kelamin Lovebird, sebenarnya tidak terlalu berpengaruh. Sebab, Lovebird jantan atau betina sama-sama bisa ngekek panjang dan sering diikutkan lomba.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan disimpan sendiri tapi bagikan ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

2 thoughts on “10 Penyebab Lovebird Gacor Jadi Macet Bunyi dan Cara Mengatasinya”

Leave a Reply