Setingan Kacer Cepat Emosi dan Ngeplay Sendiri (duniakicau.com)Setingan Kacer Cepat Emosi dan Ngeplay Sendiri (duniakicau.com)

Burungnya.com – Burung Kacer setiap hari cuma ngeriwik saja. Bahkan, dia lebih sering diam tidak mau bunyi. Bagaimana cara membuat Kacer rajin bunyi? Syukur-syukur Kacer cepat emosi atau fighter.

Dengan begitu, nanti saat bertemu lawan, Kacer akan mudah ngeplay dan buka ekor. Untuk mendapatkan gaya seperti itu, tentu saja sulit. Namun, dengan perawatan harian yang tepat, hal tersebut masih mungkin dilakukan.

Caranya dengan menyesuaikan pakan extra fooding (EF) kesukaan burung Kacer. Jadi, tim Burungnya.com tidak mematok jangkrik harus sekian ekor, tetapi disesuaikan dengan burung itu sendiri.

Kalau cara perawatan seperti ini, karakter Kacer yang sebenarnya akan muncul. Namun, sekali lagi butuh waktu dan kelatenan karena setingan Kacer tidak mudah seperti membalikkan telapak tangan.

Oh iya, syarat utama perawatan ini nanti burung Kacer minimal berusia 3 kali mabung atau ngurak ganti bulu. Kalau burung muda sebenarnya bisa, tetapi cukup sulit menunjukkan emosi dan gaya buka ekor ataupun ngeplay.

Baca juga: 6 Jenis Burung Kacer Terbaik Lengkap dengan Gambarnya

Setingan Burung Kacer Cepat Emosi

Ramuan Burung Kacer (bigstone79.blogspot.com)
Ramuan Burung Kacer (bigstone79.blogspot.com)

Seperti yang telah kami sampaikan bahwa untuk membuat Kacer cepat emosi atau fighter, kuncinya terletak pada makanannya.

Berikan makanan kesukaan Kacer sampai puas, nanti dia pasti menunjukkan karakter kerasnya.

1. Jangkrik

Pakan EF jangkrik bisa diberikan pagi dan sore hari, masing-masing 10 ekor atau lebih. Setelah beberapa hari, pasti porsi yang dimakan Kacer akan menurun, berarti itu porsi ideal burung Anda.

Misalnya, dari 10 ekor, kemudian burung Kacer konstan makan 8 ekor saja. Berarti setingan pakan EF jangkrik yang cocok memang 8 ekor.

2. Kroto

Rata-rata kroto tidak diberikan setiap hari. Jadi, pemberian kroto pada Kacer cukup 2-3 kali dalam seminggu. Sebagai contoh, coba berikan pakan kroto 2 kali sehari di hari Selasa dan Jumat.

Kalau Anda tipe pekerja sibuk, Anda bisa memberikan kroto seminggu sekali di akhir pekan. Jadi, pemberian kroto pada Kacer cepat emosi di hari Sabtu atau minggu.

Efek Kroto untuk Kacer Lomba (worldbirdsblog.wordpress.com)
Efek Kroto untuk Kacer Lomba (worldbirdsblog.wordpress.com)

3. Ulat Hongkong

Apabila Kacer kurang birahi, berikan ulat hongkong. Ingat pemberian ulat ini hanya di saat burung drop atau kurang birahi. Bila burung Kacer dalam keadaan over birahi, sebaiknya tidak perlu diberi ulat Hongkong. Porsinya cukup setengah cepuk.

4. Kerodong

Burung Kacer dikerodong setiap habis jemur. Kemudian malam hari burung juga dikerodong sampai pagi. Kerodong fungsinya untuk membantu Kacer bisa istirahat dan tidak terganggu burung lain. Selain itu, kerodong bisa juga untuk meredam emosi.

Kacer Buka Ekor Ngeplay Sendiri (youtube.com)
Kacer Buka Ekor Ngeplay Sendiri (youtube.com)

5. Latihan Kacer

Setiap pagi burung dijemur sampai dilatih ngeplay. Caranya saat burung dijemur, berikan jangkrik dengan porsi yang sudah ditentukan seperti di atas.

Tunggu sampai jangkrik habis. Setelah matahari mulai menerangi atau panas dan paruh burung terlihat mangap, berikan ulat hongkong setengah cepuk.

Setelah makan beberapa ekor ulat, Kacer dijemur lagi. Biarkan pakan ulat tetap di dalam sangkar.

Buka YouTube dan cari video berjudul cara memancing Kacer ngeplay. Pertama volume pelan dulu, lalu keraskan suaranya dan dekatkan pada sangkar burung Kacer.

Biasanya dalam 2 minggu perawatan, Kacer sudah mau merespon. Kacer akan ngeplay dan fighter. Apabila burung cuma ngeplong saja, berarti burung masih butuh perawatan lebih lama atau cari setingan pakan lagi yang tepat.

6. Kacer Ditrek

Penting juga untuk melatih Kacer dengan Kacer lain seumuran. Sebisa mungkin Kacer ditrek dengan Kacer yang seumuran dan tidak lebih gacor.

Pasalnya, tujuan Kacer ditrek untuk meningkatkan emosinya. Kalau Kacer sampai kalah mental lawan kacer yang lebih gacor, tentu dia tidak bisa emosi lagi.

Atur posisi sangkar agak berjauhan sekitar 1-2 meter secara digantung atau di lantai. Pertemuan dua burung ini dilakukan selama 15-30 menit, kemudian saling dijauhkan sampai tidak terlihat tapi bisa saling mendengar.

Setelah itu, burung lawan dikerodong, sementara burung Anda tetap biarkan mencari lawannya. Burung lawan akan terdiam karena kerodong. Sementara Kacer Anda masih emosi karena pertemuan tadi.

Burung Kacer Speed Racer (youtube.com)
Burung Kacer Speed Racer (youtube.com)

7. Pengembunan Pagi

Walau cuma pengembunan, sebenarnya waktu pengembunan untuk Kacer sangat penting. Pagi hari sebelum matahari terbit Kacer dikeluarkan untuk menikmati segarnya embun.

Kemudian Kacer dihangatkan oleh sinar matahari. Tubuh Kacer yang semula sejuk, lalu menjadi hangat. Ibaratnya ini seperti tubuh Kacer dipijat secara alami. Tubuh burung Kacer menjadi bugar dan lebih fresh menjalani hari.

Informasi pilihan tentang Kacer:

Perawatan Kacer Harian

Kacer Mandi

Kacer dimandikan seminggu 2 kali di keramba. Biarkan burung mandi dengan puas selama beberapa menit.

Penjemuran Kacer

Burung Kacer bisa dijemur mulai jam 08.00 – 10.00. Namun, tergantung karakter burung Anda. Terkadang ada Kacer yang tidak suka dijemur. Jika burung Anda demikian, maka dia cukup dijemur 15 menit saja.

Pakan EF Kacer

Kacer dapat diberi makanan ekstra berupa jangkrik, kroto, dan ulat hongkong. Ketiga perpaduan makanan ini sudah bisa meningkatkan performa Kacer.

Kesimpulan

Demikian beberapa setingan Kacer cepat emosi dan ngeplay sendiri. Burung Kacer bisa begitu bila usianya sudah ideal, minimal 3 kali mabung. Kalau masih muda dan Anda memaksa untuk bisa buka ekor atau ngeplay, justru malah berpotensi merusak Kacer.

Kecuali bila karakter Kacer tipe akselerasi. Jadi, walau usianya masih muda sekalipun, dia sudah bisa buka ekor dan ngeplay. Perlu diketahui bahwa setingan ini butuh kesabaran, terutama kalau umur Kacer belum mencukupi.

Semoga cara meningkatkan emosi Kacer ini berhasil. Sehingga Anda bisa lebih mudah melihat Kacer Anda ngeplay atau nggaruda.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply