Ternak Burung Murai Batu Medan Viral di TikTok (tiktok.com)Ternak Burung Murai Batu Medan Viral di TikTok (tiktok.com)

Burungnya.com – Belum lama ini penangkaran burung Murai Batu The Crew Graha MBRK viral di TikTok. Ini bukan karena harga Murai Batu yang mahal, tetapi karena kandang Murai Batu Medan yang mencapai 3 lantai.

Ya, salah satu video di akun TikTok @thecrewgrahambrk tiba-tiba viral karena penangkarannya sangat besar sampai tingkat tiga atau lantai tiga.

Ini termasuk kandang Murai Batu Medan terbesar, karena beberapa penangkaran Murai Batu rata-rata tidak dibuat bertingkat seperti itu melainkan mendatar dengan satu lantai tapi banyak.

Ternak Murai Batu Viral Tapi Sempat Dihina

Dalam video TikTok yang viral, pria tersebut sempat curhat karena dulu dirinya dihina tetangga. Para tetangga menghinanya karena ternak burung Murai Batu.

Sekarang mungkin tetangganya menangis melihat perkembangan peternakan Murai Batu Medan miliknya yang sudah sampai lantai tiga.

“Tetangga-tetangga saya yang dulu menghina saya menangis melihat ini,” kata pria dalam video.

Kata tetangganya masak ternak burung, seharusnya ternak itu sapi, kerbau, atau kambing.

“Orang kok gila ternak kok ternak burung, ternak sapi, kerbau, kambing. Ini bos malah tak bikin tiga lantai bosku. Apa nggak habis pikir yang bilang begitu?” katanya dalam bahasa Jawa.

Penangkaran Burung Murai Batu Viral di TikTok (tiktok.com)
Penangkaran Burung Murai Batu Viral di TikTok (tiktok.com)

Pemilik Penangkaran Murai Batu Terbesar

Diketahui penangkaran Murai Batu Medan ini milik Kholis Rudyanto asal Curug, Kota Tangerang. Hal tersebut diketahui karena berita peternakan Murai Batu tiga lantai ini sudah viral di media sosial, kemudian dimuat di laman liputan6.com.

Beberapa video di TikTok memang menunjukkan burung-burung Murai Batu yang sedang diternak dan dijual. Namun, ada dua video yang sangat menarik perhatian.

Dalam dua video tersebut dia menunjukkan bagaimana megahnya kandang burung Murai Batu MBRK.

Setiap kandang disekat agar muat beberapa burung. Mungkin kalau semua kandang terisi bisa mencapai ratusan ekor burung Murai Batu.

Jadi, jika Anda pernah melihat penjara di film-film luar negeri, sekilas bentuknya mirip dengan itu. Bagian tengah gedung didesain kosong, lalu kandang-kandang burung mengelilinginya.

Seluruh kandang saling berhadapan sehingga mudah untuk memantau semua burung. Sudah pasti pemiliknya sangat pintar karena lahan yang tidak terlalu besar dibuat tinggi sampai tiga lantai agar muat banyak burung.

Baca juga:

Komentar Netizen di TikTok

Walau dihina-hina tetangga, ternyata Kholis mendapat dukungan positif dari para netizen melalui komentar.

Balas dendam terbaik adalah kesuksesan: Gunadi Lubis

Sebenarnya tetanggamu bukan menghinamu tetapi tanpa kamu sadari dia telah memotivasimu dan memompa semangatmu agar kamu bisa sukses seperti sekarang: Jin Kura

Mantap banget satu anak Murai Batu piyik saja bisa sampai jutaan harganya ya gimana kalau ada banyak, auto kaya om: its.badhair

@thecrewgrahambrk##muraibaturingkholis selamat menangis tetangga

♬ say i’m sorry – Afgan

Kesimpulan

Demikian video TikTok viral tentang penangkaran burung Murai Batu Medan sampai tiga lantai. Jarang sekali ada penangkaran burung sampai sebesar itu.

Kalaupun ada, biasanya bukan burung Murai Batu melainkan burung Walet. Ini termasuk kandang penangkaran Murai Batu yang besar dan megah.

Semoga usaha ternak burung Murai Batu milik Om Kholis semakin sukses agar tetangganya terdiam dan tak bisa berkomentar lagi.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Reply