Kucing digantung viral (facebook.com)Kucing digantung viral (facebook.com)

Burungnya.com – Belum lama ini, warganet dihebohkan dengan foto kucing tergantung di sebuah dahan pohon. Foto ini diunggah oleh seorang pengguna media sosial di Facebook bernama Abah Burka.

Dalam unggahan tersebut, Abah Burka menuliskan caption, “Ku sabab manuk dwek di dahar ku maneh kapaksa maneh ge kudu inalilahi.”

Postingan Abah Burka (facebook.com)
Postingan Abah Burka (facebook.com)

Kurang lebih artinya seperti ini, burung peliharaan dimakan kucing, terpaksa mau gimana lagi.

Tentu siapapun yang melihat postingan tersebut pasti akan marah. Pasalnya, kucing kampung memang mempunyai naluri berburu karena tidak ada yang memberi makan.

Baca juga: Cara Melindungi Burung dari Bahaya Tikus, Ular, Semut, Nyamuk, dan Kucing

Benar saja, para warganet langsung tersulut emosi dan memaki-maki Abah Burka. Tak butuh waktu lama, postingan kucing digantung gara-gara makan burung langsung viral di media sosial Facebook.

Abah Burka terkenal terutama di beberapa grup pecinta kucing dan pecinta hewan lainnya. Kebanyakan dari mereka geram karena kucing yang dianggap tak bersalah harus dibunuh dengan cara digantung.

Sebagian dari mereka ada yang langsung marah tak terkendali dengan omongan yang kasar, tapi ada pula yang menyarankan ke Abah Burka untuk lebih bijak dalam menghadapi sesuatu.

Baca juga: Suami Lebih Sayang Burung, Istri dan Anak Bunuh Diri di Sungai Pemali Brebes

Selain itu, banyak juga yang menyarankan agar lebih pintar dalam menjaga burung. Misalnya, ditempatkan di lokasi yang aman atau dijaga terus saat burung sedang dijemur di teras.

Terlebih, menggantung kucing karena memakan burung bukanlah tindakan yang terpuji. Apalagi setelah melakukan itu, pelaku malah mengunggahnya ke media sosial Facebook.

Baca juga: Harga Burung Kacer Rp 5 Juta Ditawar Rp 500 Ribu, Pria Ini Tewas Dihajar

Akibat perbuatannya, Abah Burka semakin diburu oleh netizen. Wajahnya disebar ke jejaring sosial dan dihakimi secara massal.

Profil Abah Burka di Facebook (facebook.com)
Profil Abah Burka di Facebook (facebook.com)

Fakta di balik foto kucing digantung

Tak begitu lama, Abah Burka angkat bicara. Dia mengaku bersalah dan meminta maaf kepada warganet. Menurut pengakuannya, apa yang dilakukan terhadap kucing tadi hanya bercanda. Sebab, kucing itu sebenarnya sudah mati.

Komentar Abah Burka (facebook.com)
Komentar Abah Burka (facebook.com)

Sebelum dikubur dia iseng menggantung kucing tersebut agar terlihat dramatis. Sehingga dia memutuskan memposting foto kucing digantung sambil memberi caption seakan-akan kucing tersebut digantung gara-gara telah memakan burungnya.

Permintaan maaf Abah Burka (facebook.com)
Permintaan maaf Abah Burka (facebook.com)

Namun sayang, penyesalan selalu datang terlambat. Postingan yang mengundang amarah ini sudah dibagikan ribuan kali dan banyak orang yang mengutuk perbuatan Abah Burka.

Klarifikasi warganet (facebook.com)
Klarifikasi warganet (facebook.com)

Saat ini akun bernama Abah Burka sudah tidak bisa diakses atau tidak ditemukan dalam kolom pencarian Facebook. Mungkin orang yang bersangkutan telah menghapusnya untuk menghilangkan jejak.

Baca juga: Gara-gara Burung Mati, Pria Ini Depresi Lalu Gantung Diri

Demikian berita viral kucing digantung gara-gara makan burung peliharaan. Semoga apa yang dilakukan Abah Burka bisa dijadikan pelajaran kita bersama.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat jangan lupa like dan share ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

Leave a Reply