15 Cara Membedakan Pleci Jantan dan Betina Paling Mudah

Burungnya.com – Apakah kalian sudah mengetahui cara membedakan Pleci jantan dan betina? Sekilas semua burung Pleci tampak sama secara fisik. Pleci jantan dan betina juga demikian. Namun, keduanya bisa dibedakan dengan mudah. Anda yang bingung membedakan Pleci jantan dan betina, sebentar lagi pasti tidak bingung lagi.

Burung Pleci berkelamin jantan dan betina sejatinya mempunyai perbedaan. Anda mungkin sulit mengetahui perbedaan keduanya karena jarang berinteraksi dengan dua burung tersebut.

Berbeda ceritanya jika Anda sering merawat Pleci jantan dan betina, pasti dengan melihat sekilas saja sudah ketahuan mana jantan dan betina.

Nah, perbedaan ini akan kelihatan dari bagian fisik kemudian tingkah laku. Fisik Pleci yang kelihatan sama semua akan terlihat berbeda di bagian-bagian tertentu.

Cara Membedakan Pleci jantan dan betina (birdseye.photo)
Cara Membedakan Pleci jantan dan betina (birdseye.photo)

Cara Membedakan Pleci Jantan dan Betina

1. Ekor Pleci

Coba amati ekor Pleci, biasanya Pleci jantan ukuran ekornya lebih panjang. Kemudian ujung ekornya berbentuk seperti huruf V. Kalau Pleci betina ukuran ekornya pendek dan ujungnya rata. Jadi saat ada burung Pleci berjajar, coba bandingkan ekornya.

2. Kepala Pleci

Burung Pleci jantan mempunyai ukuran besar dan bulat. Lalu, bandingkan dengan Pleci betina, pasti ukuran kepala betina lebih kecil dan ramping. Rata-rata kepala Pleci jantan memang lebih besar dari Pleci betina.

3. Tekstur Paruh Pleci

Kalau kedua paruh Pleci jantan dan betina diraba, maka Pleci kelamin jantan akan terasa kasar. Sementara, Pleci berkelamin betina akan terasa mulus. Jadi saat beli Pleci, lebih baik diraba dulu paruhnya biar tahu mana paruh yang kasar atau yang mulus.

4. Mata Pleci

Ciri khas burung Pleci terletak pada matanya yang memiliki kacamata. Nah, klep kacamata ini bisa juga dijadikan indikator pembeda kelamin. Burung jantan mempunyai kacamata tebal tapi terputus-putus. Sedangkan, burung betina kleb matanya juga tebal tapi tidak putus-putus.

Kalau Anda lihat cincin mata putihnya terputus di salah satu bagian, berarti itu Pleci jantan. Namun, terkadang ini sulit dijadikan patokan karena keduanya kadang juga putus-putus.

5. Panjang Paruh Pleci

Lagi-lagi soal paruh Pleci yang bisa membedakan kelaminnya. Untuk Pleci jantan ukuran paruh agak pendek tapi tebal. Sementara, burung betina mempunyai paruh agak panjang, tapi tidak setebal burung jantan.

Pleci Dada Kuning (agronetz.blogspot.com)
Pleci Dada Kuning (agronetz.blogspot.com)

6. Tubuh Pleci

Dari tubuhnya sebenarnya sudah kelihatan mana jantan dan betina. Sebab, Pleci yang kelaminnya jantan selalu terlihat lebih panjang, padat, dan kecil. Sedangkan tubuh Pleci betina terkesan besar dan berisi, tapi pendek.

7. Warna Bulu Pleci

Untuk Pleci jantan warna bulunya lebih cerah dan mencolok. Mungkin tujuannya untuk memikat si betina. Sementara burung betina sendiri justru terlihat agak kusam. Burung Pleci jantan warna bulunya cerah hampir sama dengan Pleci betina, tapi lebih bagus yang jantan.

8. Dubur Pleci

Burung jantan selalu memiliki bentuk dubur yang agak memanjang. Sementara dubur Pleci betina cenderung kecil. Kondisi bulu di sekitar dubur agak berbeda. Yang burung jantan bulu di dekat dubur agak banyak, sementara yang betina sebaliknya.

9. Suara Pleci

Setelah mengamati bentuk fisik, mari dengarkan suaranya. Burung Pleci jantan mempunyai suara lebih nyaring dan kristal. Sementara burung betina suaranya pelan dan kurang jernih. Sudah pasti Pleci jantan lebih bagus karena dia juga bertugas menggoda burung betina sebelum kawin.

Ciri Pleci Jantan dan Betina (flickr.com)
Ciri Pleci Jantan dan Betina (flickr.com)

10. Gerakan Pleci

Di mana-mana Pleci jantan akan terlihat lebih agresif dan lincah. Sebaliknya, Pleci betina akan terlihat lebih pendiam dan kurang agresif. Jadi burung pejantan akan bertugas sebagai penggoda, sedangkan Pleci betina yang menyeleksi siapa pejantan yang boleh mengawininya.

11. Pleci Mandi

Anda juga bisa membedakan kelamin Pleci saat dia mandi. Coba tes saat Pleci dimandikan dengan cara disemprot, pasti burung jantan akan memperlihatkan jambul dan pupil mata mengecil. Sedangkan Pleci betina tidak muncul tanda seperti itu.

12. Supit Urang Pleci

Bagian supit urang Pleci jantan saat diraba terasa rapat. Sementara Pleci kelamin betina supit urangnya agak membuka atau melebar.

Cara Membedakan Pleci Jantan dan Betina
Cara Membedakan Pleci Jantan dan Betina

13. Cara Kawin Pleci Jantan dan Betina

Rata-rata Pleci jantan dan betina akan kawin dengan posisi di atas dan di bawah. Untuk Pleci jantan sering kali terlihat di posisi atas, sementara Pleci betina berada di posisi bawah. Cara membedakan Pleci jantan dan betina sudah pasti akurat karena posisi mereka jarang sekali tertukar.

14. Gaya Kawin Pleci

Biasanya Pleci jantan suka sekali gaya kawin dari belakang. Jadi, posisi Pleci jantan di belakang, sementara Pleci betina di depan. Apabila Anda melihat Pleci kawin dengan posisi tadi, tentu lebih mudah membedakan mana Pleci jantan dan betina.

15. Beli Dari Hasil Ternak

Untuk mengetahui Pleci jantan dan betina, Anda bisa membeli burung tersebut dari penangkaran. Biasanya, penangkar mengetahui identitas burung mulai dari indukan sampai anak cucunya. Semua alur keturunannya jelas kalau hasil ternak. Berbeda bila Anda dapat Pleci dari tangkapan hutan, tentu jenis kelaminnya masih abu-abu.

Baca juga: 8 Cara Mengetahui Burung Pleci Betina yang Siap Kawin

Kesimpulan

Demikian cara membedakan Pleci jantan dan betina paling mudah. Anda bisa melihat dari ciri fisik, tingkah laku, dan saat burung dimandikan. Sebab, ciri Pleci jantan saat mandi akan memperlihatkan jambulnya.

Dari segi suara juga berbeda. Burung Pleci jantan lebih gacor, kristal, ngeplong, dan keras. Sementara Pleci betina suaranya pelan, kurang maksimal, ngeriwik, dan kurang ngeplong.

Oh biar dapat jaminan jantan, mending beli Pleci yang sudah menang lomba. Kebanyakan Pleci juara selalu gacor. Nah, burung Pleci gacor sudah pasti jantan.

Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @burungnyadotcom. Terima kasih.

Leave a Comment